get app
inews
Aa Read Next : KKP Genjot Investasi Sektor Perikanan Tuna, Potensi di Jawa Timur Sangat Besar!

Kanwil Bali Siap Duplikasi Pelayanan Publik Kemenkumham Jatim, Jatuh Cinta Sikap Pegawai

Kamis, 09 Maret 2023 | 15:24 WIB
header img
Kemenkumham Bali memutuskan untuk menduplikat program-program yang dimiliki di Jawa Timur. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Kanwil Kemenkumham Bali kepincut proses pelayanan yang dilakukan di Kemenkumham Jawa Timur. Kemenkumham Bali memutuskan untuk menduplikat program-program yang dimiliki di Jawa Timur.

"Sejak kami turun dari mobil, kami sudah terkesan dengan pelayanan oleh pegawai Kanwil Kemenkumham Jatim,"  kata Kadiv Admknistrasi Kanwil Kemenkumham Bali Mamur Saputra saat melakukan studi tiru pembangunan zona integritas di Kanwil Kemenkumham Jatim hari ini (9/ 3).

Mamur mengatakan, pegawai Kanwil Kemenkumham Jatim telah membuatnya terkesan. Karena telah memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat pengguna layanan. "Bagaimana petugas mengarahkan dan rambu-rambu yang ada juga sangat mudah dimengerti," terangnya.

Mamur juga mengapresiasi kolaborasi dengan stakeholder yang dilakukan instansi yang dipimpin Imam Jauhari itu. Sehingga bisa membangun dan memperbaiki sarana pelayanan yang ada. "Kami mendapatkan banyak sekali ilmu dan referensi dari Jawa Timur, dan kami berkomitmen untuk mengambil yang baik dan yang belum ada di Bali," terangnya.

Sementara itu, Kadiv Administrasi Saefur Rochim mengatakan bahwa Jawa Timur menjadi salah satu kanwil yang paling dinamis. Baik dari isu keamanan dan ketertiban lapas dan rutan, pelayanan keimigrasian hingga pelayanan hukum dan HAM.  

"Hal tersebut menjadi tantangan tersendiri bagi kami karena dalam melakukan pembangunan zona integritas, Kanwil punya peran ganda. Selain sebagai pembina, kami juga sebagai pelaksana," urainya.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut