get app
inews
Aa Read Next : Kisah Dibalik Ketenaran PO Satuenamdelapan Trans, Ada Pesan Moral yang Menginspirasi

Hadapi Mudik Lebaran, Teknisi PO Haryanto Lakukan Pembenahan Bus dengan Baik

Sabtu, 15 April 2023 | 11:51 WIB
header img
PO Bus Haryanto menjadi salah satu perusahaan otobus yang paling sibuk pada mudik lebaran Hari Raya Idul Fitri. Foto Okezone

JAKARTA, iNewsSurabaya.id – Lebaran tinggal menghitung hari. Masyarakat mulai mempersiapkan diri untuk mudik, baik jalur darat, udara, atau laut. Untuk jalur darat, PO Haryanto sudah menyiapkan diri memberikan pelayanan terbaik.

PO Bus Haryanto menjadi salah satu perusahaan otobus yang paling sibuk pada mudik lebaran Hari Raya Idul Fitri. Tanpa Sang Jenderal, Rian Mahendra, mereka terus melakukan berbagai persiapan untuk mensukseskan perjalanan mudik tahun ini.

Berdasarkan pantauan dari berbagai video di YouTube, garasi PO Haryanto di Kudus, Jawa Tengah disibukkan dengan perbaikan bus. Semua tim teknisi terlihat bekerja keras dalam mempersiapkan armada agar tampil prima ketika menghadapi jadwal padat.

Wajar saja, pada saat mudik lebaran bus tidak akan beristirahat karena akan kembali ke kota keberangkatan saat tiba ditujuan. Untuk itu, memastikan segalanya bekerja dengan baik sangat penting dilakukan menjelang mudik lebaran.

Bahkan, pada mudik lebaran 2022, PO Haryanto sempat kewalahan menghadapi banyaknya pemudik. Bahkan, mereka sampai merugi ratusan juta rupiah akibat penumpang yang tak terangkut.

Penyebabnya adalah bus mereka yang berangkat ke Jakarta tertahan, dan tak bisa kembali tepat waktu karena adanya sistem buka tutup jalur. Ini membuat penumpang dari Solo harus menunggu lebih lama dan ada juga yang membatalkan pesanan mereka.

Ini memungkinkan mereka memiliki armada yang lebih banyak ketimbang tahun lalu untuk mengantisipasi membludaknya penumpang. Selain itu, bus baru ditujukan pada rute yang ramai penumpang demi menarik minat mereka agar kembali menggunakan jasanya.

Seperti diketahui, Korps Lalu Lintas (Korlantas) memberlakukan aturan one way dan ganjil genap yang diberlakukan untuk semua jenis kendaraan. Jelas ini akan membuat perusahaan otobus harus putar otak agar armada mereka tiba di kota keberangkatan tepat waktu.

Memiliki armada yang melimpah memungkinkan PO Haryanto mengatasi keterlambatan kedatangan bus karena memiliki cadangan yang siap mengantar penumpang. Itu jadi cara terbaik untuk menghadapi aturan lalu lintas selama arus mudik dan balik lebaran 2023.

 

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut