SOLO, iNewsSurabaya.id – Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23 unggul 2-0 atas Turkmenistan U-23 dalam kualifikasi Piala Asia. Gol menit akhir yang dicetak Pratama Arhan di persembahkan untuk istrinya Azizah Salsha.
Pada menit tambahan, Pratama Arhan berhasil menambah gol melalui sundulannya. Skor akhir 2-0 melawan Turkmenistan U-23. Gol tersebut membuat bangga keluarga, khusus istri Pratama, sebab Pratama mempersembahkan golnya untuk Azizah dengan berlari dan membuka kaos Timnas bertuliskan Azizah.
Sementara dalam laga yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, pada Selasa (12/9/2023) malam WIB tersebut, Garuda Muda yang sudah unggul berkat gol Ivar Jenner di babak pertama, babak tambahan waktu Pratama Arhan menambah gol lewat sundulan.
Timnas Indonesia U-23 sangat mendominasi pertandingan. Bahkan sejumlah peluang emas pun tercipta.
Sayangnya, semua peluang itu gagal menjadi gol. Hal itu karena Turkmenistan masih memiliki pertahanan yang kukuh.
Berikut Daftar Line Up Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Turkmenistan U-23 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024:
Timnas Indonesia U-23 XI: Ernando Ari; Komang Teguh, Elkan Baggott, Rizky Ridho; Ilham Rio, Arkhan Fikri, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Pratama Arhan; Hokky Caraka, Rafael Struick
Cadangan: Witan Sulaeman, Ramadhan Sananta, Jeam Kelly Sroyer, Dzaky Asraf, Fajar Fathur, Rayhan Hannan, Muhammaf Ferarri, Titan Agung, Alfeandra Dewangga, Dony Tri, Nuri Agus, Daffa Fasya.
Pelatih: Shin Tae-yong
Editor : Arif Ardliyanto