get app
inews
Aa Text
Read Next : Rayakan 70 Tahun Diplomasi Indonesia-Finlandia, Nola Learning Center Gelar Acara JOY of LEARNING

Tancorp Group - Tanrise Property Resmi Akuisisi PT Taman Dayu dan PT Golf Taman Dayu

Jum'at, 29 Desember 2023 | 14:56 WIB
header img
Dari Kiri: Director Strategy PT HM Sampoerna Tbk Sharmen Karthigasu, President Director PT HM Sampoerna Tbk Vassilis Gkatzelis, , Komisaris Utama Tanrise. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA - Tancorp bersama PT Jaya Sukses Makmur Sentosa Tbk (Tanrise Property/RISE) secara resmi mengakuisisi salah satu perusahaan properti bergengsi di Indonesia, PT Taman Dayu dan entitas anaknya, PT Golf Taman Dayu (Taman Dayu) milik PT HM Sampoerna Tbk dan PT Wahana Sampoerna.

Penandatanganan penyelesaian transaksi jual beli saham ini telah dilaksanakan pada Rabu (27/12/2023). Dimana setelah transaksi akusisi ini Tancorp dan Tanrise Property memiliki masing-masing sebesar 55% dan 45% kepemilikan saham di Taman Dayu.

Komisaris Utama Tanrise Property sekaligus CEO of Tancorp Group Hermanto Tanoko mengatakan, potensi di kawasan Taman Dayu menjadi dasar keyakinannya untuk melakukan langkah akuisisi ini. Taman Dayu sendiri dikenal sebagai salah satu kawasan properti terbaik di Indonesia.

"Kami senang mendapat kepercayaan dari PT HM Sampoerna Tbk untuk memberikan kami opportunity. Bagaimana bisa terus mengembangkan Taman Dayu yang memiliki history panjang. Saat pertama kali saya mengunjungi Taman Dayu, saya langsung jatuh cinta pada pandangan pertama. Melihat potensinya yang luar biasa," ungkap Hermanto Tanoko, Jumat (29/12/2023).

Taman Dayu, yang memiliki Taman Dayu Golf Club and Resort. Ini merupakan salah satu golf course yang terbaik dan tercantik di Indonesia (the Jack Nicklaus Signature Course at Taman Dayu) dan merupakan bagian dari resort yang terintegrasi di wilayah lahan Taman Dayu seluas sekitar 600 hektare. "Tujuan akuisisi ini sejalan dengan visi kami untuk memberikan pengalaman terbaik dan nilai tambah bagi konsumen melalui inovasi berkelanjutan," ujar Hermanto.

Dia menyatakan, dengan akuisisi Taman Dayu, Tanrise Property menegaskan komitmennya untuk terus meraih prestasi di industri properti dan memperkuat posisinya di pasar properti, memberikan nilai tambah kepada konsumen dan stakeholders. "Kami yakin bahwa sinergi positif antara Tanrise Property (RISE), Tancorp, dan Taman Dayu akan membawa keberhasilan luar biasa. Taman Dayu akan terus berkembang menjadi suatu ikon yang menjadi kebanggaan bagi bangsa Indonesia" pungkas Hermanto.
 
Sebelumnya, seremoni atas penandatanganan perjanjian jual beli saham bersyarat Taman Dayu digelar di Kantor Pusat PT HM Sampoerna Tbk, Surabaya pada bulan November 2023. Acara ini dihadiri oleh jajaran direksi Tanrise Property, termasuk Komisaris Utama Tanrise Property sekaligus CEO of Tancorp Group Hermanto Tanoko dan Sanderawati Joesoef, Direktur Utama Tanrise Property Belinda Tanoko, President Director PT HM Sampoerna Tbk Vassilis Gkatzelis, serta Director Strategy PT HM Sampoerna Tbk Sharmen Karthigasu. 

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut