get app
inews
Aa Text
Read Next : Mebiso Berikan Layanan Cek Merek Gratis Untuk Pengusaha se-Jawa Timur

Hesti Rosa Memenangkan Kompetisi Bisnis Paling Bergengsi di Indonesia

Selasa, 06 Februari 2024 | 11:01 WIB
header img
Hesti Rosa mendapat predikat Most Progressive Challenger dalam DSC Season 14. Foto/Istimewa

MALANG, iNewsSurabaya.id - CEO Mebiso, Hesti Rosa Wulansari baru saja mengikuti kompetisi bisnis paling bergengsi di Indonesia, yakni Diplomat Success Challenge (DSC) Season 14.

Program tersebut merupakan kompetisi kewirausahaan yang memberikan kesempatan kepada kaum muda Indonesia yang berani berwirausaha untuk memperoleh hibah modal usaha total Rp 2,5 miliar pendampingan serta edukasi.

Selain fokus pada karya untuk Indonesia, DSC Season 14 juga memberikan perhatian pada pemanfaatan bahan-bahan lokal.

Melalui inovasi, generasi muda diharapkan mampu memberikan nilai tambah bagi produknya, juga berkomitmen kuat terhadap keberlanjutan.

Adapun yang bertindak sebagai juri (Dewan Komisioner) antara lain, Surjanto Yasaputera, Helmy Yahya dan Antarina S.F Amir.

Wirausahawan juga akan melalui masa inkubasi kewirausahaan dari pengusaha muda sukses lainnya seperti lead coach (M. Jupaka, Nilam Sari, Andanu Prasetyo) dan guest coach (Hendoko Hendroyono, Arief Budiman, Nova Dewi Setiabudi).

Selain itu juga berkesempatan memperluas bisnis dan jaringan melalui komunitas alumni Diplomat Success Challenge, yakni Diplomat Entrepreneur Network (DEN).

Setelah melalui perjalanan yang cukup panjang, perempuan asal Malang ini berhasil meraih kategori Most Progressive Challengers.

Pada kesempatan tersebut, Hesti Rosa berkompetisi dengan lebih dari 29.780 proposal yang terdaftar.

Perjalanan panjang dimulai dari babak penyisihan hingga final yang menyisakan 12 finalis. Disini, Hesti Rosa membawa brand salah satu portal, yang merupakan platform digital satu-satunya asal Jawa Timur yang berhasil menembus babak akhir.

“Saya melewati perjalanan yang cukup panjang, dan berhasil menjadi salah satu orang yang bisa sampai babak final. Perjalanan panjang dimulai dari babak penyisihan hingga final yang menyisakan 12 finalis. Mulai dari penyisihan menjadi 2.500 finalis yang lolos vlog pitch. Dilanjutkan menjadi 450 finalis yang lolos seleksi nasional,” kata Hesti Rosa.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut