Tak hanya persiapan infrastruktur, pihak ITS juga telah mengambil langkah-langkah antisipasi untuk mencegah kecurangan selama pelaksanaan UTBK.
Hal ini menegaskan komitmen ITS terhadap integritas dan kejujuran dalam proses seleksi. Dengan demikian, diharapkan pelaksanaan UTBK di ITS dapat berjalan dengan lancar dan adil bagi semua peserta.
Nantinya, selain melalui jalur UTBK ITS juga memberikan kesempatan bagi calon mahasiswa melalui jalur Seleksi Mandiri, salah satunya adalah Seleksi Mandiri Beasiswa.
Program ini memungkinkan pelajar berprestasi untuk bersaing melalui seleksi yang dilakukan secara mandiri oleh ITS, dengan penekanan pada nilai rapor dan prestasi akademik serta nonakademik.
Dalam menghadapi tantangan dan peluang di masa depan, Bambang kembali menegaskan bahwa ITS berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan pelayanan kepada masyarakat melalui berbagai berbagai program beasiswa.
Dalam pelaksanaannya, ITS telah melebihi target yang diminta pemerintah dengan memberikan beasiswa sebanyak 26 persen dari kewajiban 20 persen pemberian beasiswa kepada mahasiswa.
Terakhir, Bambang berharap seluruh peserta dapat memanfaatkan kesempatan seleksi UTBK ini dengan baik untuk menunjukkan potensi mereka. Pasalnya, tahun ini ITS menyediakan total 2.189 kursi melalui seleksi SNBT.
ITS berharap dapat menerima calon mahasiswa yang berkualitas dan berkomitmen untuk berkontribusi dalam dunia akademik dan profesional.
Editor : Ali Masduki