Selain melakukan pemeriksaan terhadap tubuh korban, petugas juga mendatangkan keluarga KS. Kakak ipar almarhum, yang mewakili keluarga, menerima kejadian ini sebagai musibah atau takdir dan tidak akan menuntut siapapun baik secara pidana maupun perdata, sebagaimana tertuang dalam surat pernyataan.
"Keterangan kakak ipar almarhum menyebutkan bahwa almarhum memiliki riwayat penyakit jantung. Jadi, dugaan awal penyebab kematian korban karena serangan jantung," pungkas AKP Tri Prayogi.
Kejadian tragis ini mengingatkan kita akan pentingnya kewaspadaan terhadap kondisi kesehatan, terutama bagi mereka yang memiliki riwayat penyakit. KS, yang meninggal dunia saat menjalankan tugasnya, akan selalu dikenang oleh keluarga dan rekan-rekannya.
Editor : Arif Ardliyanto