get app
inews
Aa Text
Read Next : Megawati Raih Profesor Kehormatan Ketiga di Uzbekistan, PDI Perjuangan Surabaya Bangga

Gelar Konsolidasi, Megawati Ingin Kader Fokus Menang di Pilkada 2024 dan Jaga Stabilitas Daerah

Rabu, 13 November 2024 | 08:59 WIB
header img
Megawati Ingin Kader Fokus Menang di Pilkada 2024 dan Jaga Stabilitas. Foto iNewsSurabaya/instagram @pdiperjuanganjatim

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Jawa Timur (Jatim) baru saja menggelar konsolidasi internal partai yang dihadiri oleh Ketua Umum, Megawati Soekarnoputri, sebagai persiapan menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Konsolidasi ini bertujuan untuk memperkuat kekompakan kader dan memastikan kesiapan partai dalam memenangkan pesta demokrasi tersebut.

Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim, Said Abdullah, menyampaikan pesan khusus dari Megawati yang menekankan pentingnya menjaga ketentraman dan stabilitas di Jawa Timur. Menurutnya, arahan ini bukan sekadar pesan biasa, tetapi merupakan amanah yang harus dipahami dan diwujudkan oleh seluruh kader partai.

“Di Jawa Timur ini, kita harus mampu menunjukkan wajah partai sebagai pengayom dua identitas besar, yaitu religiusitas dan nasionalisme. Identitas ini sangat kuat di Jawa Timur dan menjadi modal kita untuk menjaga keharmonisan masyarakat,” tegas Said Abdullah pada Selasa (12/11/2024).

Said Abdullah, yang juga menjabat sebagai Ketua Badan Anggaran DPR RI, menegaskan bahwa Jawa Timur adalah cerminan keragaman budaya dan masyarakat Indonesia. 

Oleh karena itu, lanjutnya, Megawati berharap provinsi ini dapat menjadi contoh daerah yang harmonis dan stabil, terutama menjelang Pilkada yang kerap diwarnai dinamika politik.

“Jawa Timur telah menjadi etalase nasional yang mewakili keunikan Indonesia. Kader PDI Perjuangan harus menjadi penjaga stabilitas, bukan malah memicu kericuhan. Semua ini demi kesejahteraan masyarakat Jawa Timur,” ujar Said.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut