get app
inews
Aa Text
Read Next : LKNU PCNU Jombang Halaqoh Kesehatan, Santri Jadi Garda Depan Pencegahan Penyakit Menular

BMTNU dan PCNU Jombang Koordinasi Tingkatkan Kesejahteraan Umat, Ini Kesepakatannya

Minggu, 17 November 2024 | 07:29 WIB
header img
Rais Syuriah PCNU Jombang KH Ahmad Hasan didampingi Wakil Rais KH Mustain Hasan. Foto iNewsSurabaya/Zainul Arifin

KH Ahmad Hasan menambahkan bahwa koordinasi berlangsung gayeng dan damai. Karena kedua belah pihak mempunyai komitmen yang sama untuk berkhidmah ke NU. "Kita memang perlu silaturhmi, sehingga bisa menepis isu-isu liar," ujarnya.

Kiai Hasan mengungkapkan, pihaknya sejak awal memiliki semboyan membangun sinergitas dan kolaborasi. Hal itu pula yang ditunjukkan dengan BMTNU. "Kita saling bergandengan tangan. Termasuk dengan RSNU juga," katanya.

Kiai Mustain kembali menambahkan bahwa Minggu depan pihaknya mengumpulkan pengurus badan otonom (Banom) NU, MWC NU, termasuk ranting NU. Tujuannya, menyerukan siapa yang belum menjadi anggota BMTNU, maka PCNU akan membantu memfasilitasi.

"Kami akan mengajak mereka untuk menjadi anggota BMTNU, dan PCNU siap memfasilitasi proses pendaftarannya,” tandasnya.

Ketua BMTNU Jombang H Khoirul Anam menambahkan Salah satu pertemuan dengan PCNU adalah membahas PAD (perubahan anggaran dasar). Karena BMTNU selalu mengikuti program yang diusung oleh PCNU Jombang.

"Pada intinya, kita tetap selaras dengan program PCNU Jombang. Kita selalu mengikuti program-program dari PCNU. Termasuk dalam pertemuan ini adalah penyelarasan program. Menyamakan persepsi," ujar Anam.

Ia mengungkapkan, kondisi BMTNU lajunya sangat lumayan. Bahkan saat ini aset yang dikelola mencapai Rp163 miliar. Padahal saat awal pendirian pada 2013 modalnya Rp5,2 juta. "Ini menunjukkan bahwa BMTNU terus berkembang dan memberikan manfaat bagi masyarakat. Unit usahnya hanya KSP (koperasi simpan pinjam)," ujarnya.

Dikatakan Anam, fokus utama BMTNU adalah membantu warga Nahdliyin, khususnya dalam hal permodalan untuk usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). “Kami berharap, dengan adanya BMTNU, lebih banyak warga NU yang bisa terbantu dalam pengembangan usaha mereka, sehingga perekonomian umat dapat semakin maju,” tambahnya.

Anam juga mengungkapkan ke depan, BMTNU berencana untuk memperluas jangkauan layanannya ke PCNU-PCNU lain di luar Jombang. Tujuannya adalah memperluas manfaat BMTNU, agar lebih banyak lagi warga NU yang bisa merasakan dampak positif dari keberadaan lembaga tersebut. "Kami ingin berkontribusi dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui pemberdayaan ekonomi," katanya.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut