get app
inews
Aa Text
Read Next : Diosetta, Penulis Cerita Horor yang Penghasilannya Saingi Gaji dari Kantor

Ekspansi Koper Airwheel, TOOL Buka Gerai Baru di Surabaya untuk Perkuat Pasar Jawa Timur

Sabtu, 01 Maret 2025 | 13:58 WIB
header img
Koper pintar Airwheel kini bisa ditemui di gerai offline baru di Gallaxy Mall 3 Surabaya. Foto: iNewsSurabaya/Ali Masduki

SURABAYA - PT Rohartindo Nusantara Luas Tbk (TOOL) terus memperluas jangkauan pasar koper pintar Airwheel (smart luggage) dengan membuka gerai offline baru di Gallaxy Mall 3 Surabaya pada Sabtu (1/3/2025). Kehadiran gerai ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja penjualan di wilayah Jawa Timur hingga 20%, sekaligus memperkuat posisi Airwheel sebagai pemimpin pasar koper pintar berbasis teknologi robotik.

Corporate Secretary PT Rohartindo Nusantara Luas Tbk, Dian Ayu Saraswati, menjelaskan bahwa Surabaya dipilih sebagai lokasi gerai baru karena kota ini merupakan salah satu pusat bisnis dan perdagangan terbesar di Indonesia. Selain itu, Surabaya juga dikenal sebagai gerbang utama bagi wisatawan dan pengusaha di wilayah timur Indonesia.

“Target pasar utama Airwheel adalah pelaku bisnis, profesional, dan traveler aktif yang membutuhkan solusi praktis dalam mobilitas. Selain itu, produk ini juga ditujukan untuk masyarakat kelas menengah atas yang menginginkan pengalaman bepergian yang lebih nyaman dan efisien dengan teknologi smart robotic luggage,” jelas Dian dalam acara pembukaan gerai Airwheel di Surabaya, Sabtu (1/3/2025).

Kehadiran gerai baru di Surabaya menandai langkah ekspansi TOOL yang lebih luas. Sebelumnya, perusahaan telah mengoperasikan gerai offline Airwheel di Sedayu Kelapa Gading, Jakarta. 

Selain itu, Airwheel juga telah menjalin kerja sama dengan sejumlah department store ternama, seperti SEIBU Grand Indonesia, SOGO Plaza Senayan, SOGO Pondok Indah Mall (PIM), dan SOGO Pakuwon Mall Surabaya.

Dian menambahkan, pembukaan gerai baru ini diharapkan dapat mendorong kinerja TOOL pada 2025 dengan memperluas jangkauan pasar dan memperkuat posisi merek di wilayah strategis. 

“Dengan hadirnya gerai ini, kami optimis dapat meningkatkan kinerja penjualan di Jawa Timur hingga 20%. Ekspansi ini juga akan meningkatkan visibilitas produk, memperkuat jaringan distribusi, dan membuka peluang kerja sama strategis untuk mendukung pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan,” ujarnya.

TOOL menargetkan pertumbuhan positif pada pendapatan tahun 2025 melalui strategi ekspansi dan inovasi produk. Kontribusi koper Airwheel diproyeksikan tetap signifikan, terutama dengan peluncuran tipe baru yang lebih ringan dan compact.

“Meskipun kondisi ekonomi masih menantang, kami optimistis bahwa pembukaan gerai ini dapat berkontribusi pada peningkatan pendapatan sekitar 15%-20% dibandingkan sebelumnya. Hal ini didukung oleh strategi pemasaran yang tepat dan optimalisasi operasional,” ungkap Dian.

Pembukaan gerai baru di Surabaya juga dirancang untuk menangkap momentum Ramadan, Lebaran, dan musim mudik. Periode ini identik dengan meningkatnya aktivitas perjalanan, baik untuk mudik maupun liburan, sehingga diharapkan dapat mendorong permintaan akan koper pintar yang menawarkan kenyamanan dan kemudahan mobilitas.

Selain membuka gerai baru, TOOL juga menerapkan strategi pemasaran yang agresif untuk meningkatkan penjualan Airwheel. Perusahaan akan berpartisipasi dalam pameran-pameran besar seperti Pekan Raya Jakarta (PRJ) dan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS).

“Airwheel merupakan koper pintar berbasis robotik pertama di dunia, sehingga memiliki daya tarik inovatif bagi konsumen. Kehadiran kami di berbagai travel fair juga menjadi kesempatan tepat untuk menjangkau target pasar utama, yaitu para traveler dan profesional yang membutuhkan solusi mobilitas yang praktis dan canggih,” tambah Dian.

Corporate Legal PT Rohartindo Nusantara Luas Tbk, Dindira, mengungkap potensi pertumbuhan pasar koper smart luggage pada 2025. Dengan hadirnya tipe baru yang menawarkan spesifikasi lebih ringan dan compact, daya tarik produk semakin meningkat, terutama bagi traveler yang mengutamakan efisiensi dan kemudahan penggunaan.

“Inovasi ini diharapkan dapat memperluas pangsa pasar dan menarik lebih banyak konsumen, termasuk profesional dan wisatawan yang mengutamakan kenyamanan serta teknologi dalam perjalanan mereka,” ujar Dindira.

Produk Airwheel terdiri dari lima tipe dengan rentang harga yang beragam, menawarkan pilihan sesuai kebutuhan dan budget konsumen. Tipe pertama adalah SE 3 MINI yang dibanderol seharga Rp9.800.000, cocok untuk mereka yang mengutamakan kepraktisan. 

Selanjutnya, ada SE 3 SLIM dan SE 3 TURBO, masing-masing dengan harga Rp10.800.000, yang menawarkan fitur lebih lengkap untuk traveler aktif. 

Untuk konsumen yang menginginkan inovasi terbaru, SE 3 SLIM Light hadir dengan harga Rp11.880.000 sebagai model terbaru yang dirilis akhir 2024, menawarkan desain lebih ringan dan compact. 

Terakhir, SQ 3 menjadi pilihan ekonomis dengan harga Rp4.250.000, cocok untuk mereka yang mencari koper pintar dengan harga terjangkau namun tetap dilengkapi fitur canggih. 

Dengan ragam pilihan ini, Airwheel memastikan setiap konsumen dapat menemukan produk yang sesuai dengan kebutuhan mobilitas mereka.

Dindira menambahkan, Airwheel memiliki keunggulan sebagai smart robotic luggage pertama di dunia dengan teknologi yang belum dapat disaingi oleh merek lain. Semua tipe (kecuali SQ 3) dapat dikendalikan melalui aplikasi di smartphone, memberikan kemudahan dan kenyamanan ekstra bagi pengguna.

“Pada akhir 2024, kami meluncurkan SE 3 SLIM Light yang lebih ringan dan compact, menjadikannya pilihan ideal bagi traveler. Ke depan, inovasi produk akan terus dilakukan untuk memenuhi kebutuhan pasar yang semakin dinamis,” tutup Dindira.

Dengan ekspansi ini, TOOL semakin memperkuat posisinya sebagai pemimpin pasar koper pintar di Indonesia, sambil terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan konsumen akan mobilitas yang praktis dan canggih.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut