get app
inews
Aa Text
Read Next : Gubernur Khofifah Minta Namanya Tak Diseret Dugaan Korupsi Dana Hibah SMK 2017, Begini Kronologinya

Pemerintah Pastikan Stok Garam Aman, Menteri KKP Tinjau Pasar Legi Hingga Cek Gudang Garam

Kamis, 20 Maret 2025 | 13:31 WIB
header img
Menteri KKP pastikan stok garam aman jelang Idul Fitri 2025. Pemerintah perkuat produksi & distribusi untuk stabilkan harga. Foto iNEWSSURABAYA/arif

PONOROGO, iNEWSSURABAYA.ID – Pemerintah terus memastikan ketersediaan stok pangan selama Ramadan dan menjelang Idul Fitri 2025, termasuk garam yang menjadi komoditas penting. Dalam upaya menjaga stabilitas pasokan dan harga, Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia, Sakti Wahyu Trenggono, melakukan kunjungan langsung ke Pasar Legi, Ponorogo, Jawa Timur, pada Rabu (20/3/2025).

Kunjungan ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah dalam mencapai swasembada pangan, sebagaimana dicanangkan oleh Presiden Prabowo Subianto. Menteri Sakti Wahyu Trenggono menegaskan bahwa ketersediaan garam nasional berperan penting dalam menjaga ketahanan pangan, terutama di tengah meningkatnya permintaan selama Ramadan dan Idul Fitri.

Dalam kunjungannya, Menteri KKP meninjau langsung stok garam di pasar, berdialog dengan pedagang, serta mendengarkan aspirasi masyarakat terkait pasokan dan harga garam. Pemerintah berkomitmen untuk memperkuat produksi domestik dan sistem distribusi guna mengurangi ketergantungan pada impor.

“Kami ingin memastikan bahwa pasokan garam di pasar mencukupi dan stabil, sehingga masyarakat tidak kesulitan memperoleh garam dengan harga yang wajar,” ujar Sakti Wahyu Trenggono.

Pemerintah juga menegaskan pentingnya sinergi dengan PT Garam, sebagai salah satu pemangku kepentingan utama dalam industri garam nasional. Menteri KKP mengapresiasi peran PT Garam dalam menjaga distribusi dan harga garam agar tetap stabil serta terjangkau bagi masyarakat.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut