Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia U-17 2025 dan Perempatfinal Piala Asia, Ada Bantuan Korsel

Berkat lolosnya ke perempatfinal Piala Asia U-17, Timnas Indonesia U-17 otomatis mengamankan tiket ke Piala Dunia U-17 2025. Ini menjadi sejarah baru karena Indonesia pertama kalinya lolos lewat jalur kualifikasi, bukan sebagai tuan rumah seperti pada edisi 2023.
Format terbaru Piala Dunia U-17 2025 memperluas jumlah peserta menjadi 48 negara. Asia kebagian sembilan slot, delapan di antaranya diperuntukkan bagi tim yang mencapai perempatfinal Piala Asia U-17 2025, plus Qatar sebagai tuan rumah.
Sebagai juara Grup C, Timnas Indonesia U-17 akan berhadapan dengan runner-up Grup D di perempatfinal yang dijadwalkan berlangsung pada Senin, 14 April 2025 pukul 21.00 WIB.
Grup D sendiri masih terbuka. Tajikistan memimpin dengan 3 poin, diikuti Korea Utara dan Iran yang masing-masing mengoleksi 1 poin, serta Oman yang belum mendapatkan poin.
Editor : Arif Ardliyanto