get app
inews
Aa Text
Read Next : Dapat Amnesti, Hasto Sampaikan Terima Kasih kepada Megawati dan Presiden Prabowo

Nahkoda GINSI Jatim Berubah, Hana Terpilih Siap Jadi Jembatan Importir

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:52 WIB
header img
Musda ke-X GINSI Jatim menetapkan Hana Belladina sebagai ketua umum baru. Ia berkomitmen memperkuat komunikasi importir dengan pemerintah dan memperbaiki tata kelola impor. Foto Surabaya.iNews.id/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id – Tongkat estafet kepemimpinan Badan Pengurus Daerah Gabungan Importir Nasional Seluruh Indonesia (BPD GINSI) Jawa Timur resmi beralih. Hana Belladina L. terpilih sebagai Ketua Umum GINSI Jatim periode 2025–2030 dalam Musyawarah Daerah (Musda) ke-X yang berlangsung di Hotel Sheraton Surabaya.

Pemilihan tersebut diikuti antusias ratusan peserta. Sekitar 265 anggota GINSI dari berbagai kabupaten dan kota di Jawa Timur hadir, menjadikan Musda kali ini bukan sekadar agenda organisasi, tetapi ruang bertemunya beragam aspirasi pelaku usaha impor di tengah ketatnya regulasi dan dinamika perdagangan global.

Bella, sapaan akrab Hana Belladina, menyadari betul tantangan yang dihadapi para importir saat ini. Dalam sambutannya, ia menegaskan tekadnya menjadikan GINSI Jatim sebagai organisasi yang adaptif dan solutif, sekaligus menjadi penghubung yang efektif antara anggota dan pemerintah.

“GINSI harus hadir memberi kepastian dan rasa aman bagi anggotanya. Importir butuh pemahaman regulasi yang jelas agar bisa menjalankan usaha secara legal, efisien, dan berkelanjutan,” ujar Bella.

Salah satu pekerjaan rumah terbesar yang disorot Bella adalah minimnya pemahaman sebagian pelaku usaha terhadap aturan importasi yang terus berubah. Menurutnya, kesalahan administratif kerap terjadi bukan karena niat melanggar, melainkan kurangnya akses informasi yang mudah dipahami.

Untuk itu, GINSI Jatim berencana rutin menggelar seminar dan workshop, menyediakan buku panduan praktis, hingga membuka layanan konsultasi bagi anggota. “Kami ingin anggota tidak lagi bingung atau ragu dalam mengambil langkah,” katanya.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut