get app
inews
Aa Text
Read Next : Dewas BPJAMSOSTEK Turun ke Daerah, Temui Wakil Bupati Kediri

Pasar Ngadiluwih Terbakar, Puluhan Kios Ludes Pedagang Merana 

Minggu, 08 Mei 2022 | 22:41 WIB
header img
 Kebakaran hebat melanda pasar Ngadiluwih, belum ada informasi dari pihak aparat maupun pengelola pasar,

KEDIRI, iNews.id - Kebakaran hebat melanda pasar Ngadiluwih, belum ada informasi dari pihak aparat maupun pengelola pasar, penyebab kebakaran yang melalap puluhan kios yang ada didalam pasar tradisional milik Pemdes Purwokerto Kecamatan Ngadiluwih Kabupaten Kediri.

Informasi lapangan yang didapatkan, api berasal dari kios belakang pasar sehingga menimbulkan asap tebal keudara. Kobaran api dari terbakarnya bangunan kios yang terbuat dari kayu itu menimbulkan kobaran hebat dan melalap bangunan lainnya.

Kapolsek Ngadiluwih Polres Kediri, AKP. Iwan Setyo Budhi, SH saat dikonfirmasi mengatakan, peristiwa kebakaran pasar Ngadiluwih belum diketahui penyebabnya, saat ini petugas Damkar berupaya memadamkan api yang melalap puluhan kios didalam pasar.

"Hingga saat ini masih dilakukan upaya pemadaman dari petugas Damkar Pemkot Kediri, Pemkab Kediri dan PT Gudang Garam Kediri yang dibantu aparat Kepolisian dari Polsek Ngadiluwih maupun Koramil dan Kecamatan Ngadiluwih serta Pemdes dan Petugas Pasar tradisional Desa Purwokerto," terang AKP, Iwan Setyo Budhi. Minggu (8/5).

Ditambahkan AKP. Iwan Setyo Budhi, bahwa kejadian kebakaran pasar tradisional tersebut terjadi pada Sore hari disaat tidak ada aktivitas jual beli di Lapak Lapak maupun kios pasar, mengingat pasar tersebut hanya buka hingga siang hari. 

"Dengan adanya kejadian tersebut pihak kepolisian akan melakukan lidik dan monitoring untuk mengetahui penyebab maupun kerugian yang ditimbulkan akibat Kejadian Kebakaran tersebut," tukasnya.

Untuk diketahui, akibat kebakaran yang melumat puluhan kios di pasar tradisional tersebut membuat kemacetan arus lalu lintas di Jl. Raya Kediri - Ngadiluwih. Namun saat ini sudah normal kembali.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut