Puluhan Ribu Pasang Mata Hadiri Ganjar Pranowo Festival di Kota Pahlawan

Ali Masduki
Konser musik dangdut dan festival ratusan UMKM yang berlangsung pada Sabtu (16/7/2022). (Foto: Istimewa)

SURABAYA, iNews.id - Sebanyak puluhan ribu masyarakat Jawa Timur padati Pagoda Tian Ti, Surabaya dalam event bertajuk "Ganjar Pranowo Festival" yang diadakan oleh relawan Sahabat Ganjar terdiri dari konser musik dangdut dan festival ratusan UMKM yang berlangsung pada Sabtu (16/7).

Pada Ganjar Pranowo Festival yang digelar Sahabat Ganjar dihadiri oleh puluhan ribu masyarakat yang berada di Jawa Timur. kemudian pada kesempatan ini juga dinobatkan Bapak Ganjar Pranowo sebagai Bapak UMKM.

Adapun artis-artis ternama menjadi bintang tamu pada gelaran Ganjar Pranowo Festival kali ini, antara lain Orjes Melayu Adella, Cak Percil, Difarina Indra, Arlida Putri, Andy KDI, Sherly KDI, Nurma KDI, Lusyana Jelita, Tasya Rosmala, dan Ratnika.

Ketua DPW Jawa Timur, Bambang Wahyuono menyebutkan, bahwa Ganjar Pranowo merupakan sosok yang selalu mendukung pelaku UMKM.

"Bahwa penobatan Ganjar Pranowo sebagai Bapak UMKM bukti bahwa beliau selalu mendukung berbagai macam kalangan terutama UMKM, kemudian beliau merupakan sosok yang tepat untuk menjadi pemimpin pada tahun 2024," ungkap Bambang Wahyuono.

Bambang menyambut antusiasme masyarakat dalam menyambut Ganjar Pranowo Festival 2022 ini.

"Luar biasa, puluhan ribu pasang mata hadir untuk bersenandung bersama Sahabat Ganjar," ujar Bambang.

Editor : Ali Masduki

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network