SURABAYA, iNews.id - Bank Mega Kantor Regional Surabaya dan Kantor Cabang Surabaya remi berkantor di Trans Icon, Surabaya.
Bank Mega menempati gedung Trans Icon Surabaya Tower D, dan secara resmi tower D bernama Menara Bank Mega Surabaya.
Kantor relokasi ini diresmikan langsung oleh Chairman CT Corp dan Komisaris Utama Bank Mega Chairul Tanjung, didampingi oleh Direktur Utama Bank Mega Kostaman Thayib, dan Direktur Pengawasan LJK 1 - Otoritas Jasa Keuangan Regional 4, Jawa Timur, Triyoga Laskito dan Regional Head Surabaya, Theresia Sandhora Alfoncia.
Selain itu, hadir juga Wakil Komisaris Utama Bank Mega, Yungky Setiawan, Komisaris Independen Bank Mega, Lambock dan Direktur Bank Mega, Madi Lazuardi.
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait