SURABAYA, iNews.id – SMA Wijaya Putra Surabaya melakukan kolaborasi menanam sawi dengan Fakultas Pertanian UWP. Sawi yang telah di panen langsung dijual dan menghasilkan uang sekitar Rp1 juta.
Uji coba penanaman sawi ini dinilai berhasil, karena produknya menjanjikan. Panen ini dilakukan secara langsung oleh siswa-siswi, guru pengajar, serta mahasiswa. Kegiatan ini bertemakan ‘Harvest Day’, Rektor UWP Surabaya Budi Endarto bersama Dosen Pembimbing Fakultas Teknik Pertanian, Dwiyana Anela Kurniasari, dan Kepala Sekolah SMA Wijaya Putra Surabaya, Andri Priyono menyaksikan langsung panen raya sawi pakcoy ini.
“Sawi pakcoy yang ditanam siswa ini menggunakan hidroponik, dan dijual seharga Rp2 ribu/100 gram-nya,” kata Kepala Sekolah SMA Wijaya Putra Surabaya, Andri Priyono, Kamis, 13 Oktober 2022.
Andri menuturkan, kegiatan penanaman dan panen raya ini sangat berarti bagi sekolahnya. Menurut dia, kegiatan ini bagian dari entrepreneur yang diajarkan kepada siswa. Namun, pihaknya menggandeng kampus untuk melakukan penanaman dan perawatan. Hasil kolaborasi ini sangat menggembirakan, karena sawi berkembang dengan baik. “Saya akan jadikan ini berkelanjutan. Ini sangat positif,” ujarnya.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait