SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Kepadatan arus lalu lintas jelang sore hari di Jalan Tunjungan dipecah oleh beberapa anggota kepolisian dari Subdit Gasum, Direktorat Samapta Polda Jawa Timur.
Bukan pakai kendaraan sangar, polisi-polisi itu mengenakan sepeda angin untuk memantau dan menjaga situasi di sekitar jalan Tunjungan Surabaya.
Tujuannya, agar warga Surabaya merasa nyaman, lantaran Jalan Tunjungan menjadi salah satu destinasi wisata kota yang relatif baru di Surabaya.
Kasi Turjawali, Subdit Gasum, Dit Samapta Polda Jawa Timur, AKP Agus Widodo menuturkan, upaya pendekatan humanis kepolisian untuk pelayanan prima terhadap masyarakat dilakukan sesuai instruksi Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Toni Hermanto.
"Sesuai arahan dan perintah pimpinan, pak Kapolda, pak Dir, kami mencoba melakukan upaya pengaturan lalu lintas untuk urai kemacetan di sepanjan jalan Tunjungan Surabaya saat sore hari," kata Agus, Kamis (8/12/2022).
Selain itu, polisi juga memastikan jika sekitar jalan Tunjungan aman dari gangguan kamtibmas, karena masuk menjadi salah satu objek vital yang dikunjungi warga Surabaya.
"Selain itu kami patroli keliling sekitar lokasi pakai sepeda angin. Selain menyapa warga Surabaya, tentu memberikan rasa aman dan nyaman dengan hadirnya polisi di tengah kegiatan masyarakat secara humanis," imbuhnya.
Siska Rahmawati, salah satu warga Surabaya yang berkunjung di Jalan Tunjungan mengapresiasi kinerja kepolisian.
"Kalau kami ini kan pengennya nyaman, aman. Bepergian kemana-mana tidak jadi korban kejahatan, salah satunya dengan patroli bersepada oleh pak Polisi ini sangat memberi dampak. Tingkat kenyamanan kita naik gitu," ujarnya.
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait