Borneo FC Kudeta Bali United dari Puncak Klasemen, Papan Atas Sengit

Ambar Supriyanto
Borneo FC berhasil mengalahkan Bali United dan berhasil mengambil alih puncak klasemen sementara Liga Indonesia. Foto Okezone

BANTUL, iNewsSurabaya.id - Laga Big match duel tim papan atas tersaji antara Borneo FC vs Bali United dalam lanjutan BRI Liga I 2022/2023 Pekan ke-15. Pesut Etam julukan Borneo FC berhasil menang dengan skor 3-1 atas Laskar Tridatu julukan Bali United.

Bermain di Stadion Sultan Agung, Bantul, Kamis sore (15-12-2022) 10 pemain Borneo FC berhasil menaklukkan perlawanan Bali United dengan skor 3-1. Borneo FC mampu mengunci kemenangan berkat gol dari Muhammad Andy Harjito di menit ke-53, Agung Prasetyo di menit ke-61 serta Jonathan Bustos (P) di menit ke-90+5, sedangkan Bali United sempat membalas melalui Lerby Eliandry di menit ke-56.

Kemenangan tersebut mengantarkan Borneo FC berada di puncak klasemen sementara BRI Liga I 2022/2023 mengkudeta Bali United dengan mengumpulkan 30 poin dari 15 pertandingan, unggul selisih gol dari Bali United di peringkat kedua.

Kedua kesebelasan bermain terbuka sejak babak pertama dimulai wasit Toriq Alkatiri. Serangan silih berganti dilancarkan kedua kesebelasan untuk mencuri gol cepat di menit-menit awal babak pertama. Borneo FC mengancam terlebih dahulu melalui sundulan Javlon Guseynov, namun masih bisa di tangkap penjaga gawang Bali United, Muhammad Ridho.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network