Ketua Pengurus YDSF Shakib Abdullah mengatakan bantuan masjid yang akan dibangun ini merupakan amanah yang harus dijalankan dengan sebaik-baiknya. Baik secara pengelolaan dan baik secara kualitas bangunannya.
“Insya Allah kami akan berusaha membangun masjid serupa di rest area-rest area yang lain yang belum ada masjidnya. Terima kasih Pak Hendro (donatur) beserta keluarga yang telah membantu pembangunan masjid ini, semoga dimudahkan segala urusannya,” katanya.
Sementara itu Direktur Utama PT Jasa Marga Surabaya-Mojokerto, Hari Pratama menuturkan bantuan masjid dari donatur YDSF itu nantinya akan melengkapi fasilitas tempat ibadah di tol yang ia kelola. Karena memang sementara ini belum ada masjidnya.
“Sebagai pengelola jalan tol, kewajiban kami tidak hanya memberikan layanan fisik saja, tetapi juga rohani. Terima kasih kami sudah dibantu. Semoga di saat Ramadhan dan lebaran tahun depan masjid ini sudah bisa melayani masyarakat pengguna jalan tol,” pungkasnya.
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait