Percaya Diri, Aji Santoso Yakin Persebaya Mampu Hadapi Bhayangkara FC Tanpa Penonton

Ambar Supriyanto
Persebaya Surabaya dalam kepercayaan tinggi untuk mengalahkan Bhayangkara FC dalam lanjutan Liga Indonesia. Foto Okezone

GRESIK, iNewsSurabaya.id - Persebaya Surabaya akan menghadapi tantangan Bhayangkara FC dalam lanjutan BRI Liga I 2022/2023 Pekan ke-19. Bajol Ijo julukan Persebaya dalam kondisi kepercayaan diri yang tinggi usia meraih kemenangan telak 5-0 atas Persita Tangerang di Pekan ke-18.

Laga antara Persebaya Surabaya vs Bhayangkara FC rencananya digelar di Stadion Gelora Joko Samudro (GJS) Gresik, Senin sore (23-1-2023) laga ini digelar tanpa penonton karena Bajol Ijo masih menjalani sanksi 5 laga home tanpa penonton dari komdis PSSI. 

Pada konferensi pers Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso mengatakan kondisi tim anak asuhnya dalam kondisi baik jelang melawan Bhayangkara FC. Pelatih asal Kepanjen kabupaten Malang tersebut menargetkan 3 poin melawan The Guardians julukan Bhayangkara FC.

"Yang jelas persiapan lawan Bhayangkara tadi kami sudah melakukan official training, kondisi pemain semua dalam kondisi baik," kata Aji Santoso dalam konferensi pers jelang melawan Bhayangkara FC. 

"Mudah-mudahan pertandingan home ini kami bisa tampil bagus dan mudah-mudahan kami insya Allah bisa mengamankan 3 poin," tambah pelatih asal Kepanjen kabupaten Malang tersebut.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network