SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Bupati Kotabaru Kalimantan Selatan, H. Sayed Jafar Al-Idrus (Bupati SJA), meraih penghargaan dari Universitas Dr. Soetomo (Unitomo) Surabaya. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Rektor Unitomo, Siti Marwiyah, dalam gelaran wisuda Unitomo di Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (11/3/2023).
Unitomo menilai, selam menjabat Bupati SJA dinilai sukses mengembangkan pariwisata Kotabaru. Siti Marwiyah menjelaskan, penghargaan tersebut beradasarkan monitoring dan evaluasi yang sudah dilakukan oleh Unitomo.
"Unitomo sebagai kampus yang memiki Fakultas Ilmu Komunikasi (Fikom) unggulan dan konsen pada pembelajaran digital komunikasi, maka pada tahun ini Unitomo telah melakukan monitoring dan evaluasi di kabupaten terluas di Kalimantan Selatan yang memiliki keunikan dan keberagaman," terangnya.
"Kabupaten yang elok dan menawan itu adalah Kotabaru," imbuhnya.
Rektor yang akrap disapa Iyat ini mengatakan, selama dua periode kepemimpinan kepala daerah yang inovatif dan inspiratif ini, Kotabaru sangat fokus terhadap pengembangan pariwisata untuk peningkatan kesejahteraan rakyat dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).
Bupati Kotabaru, lanjut Iyat, telah mengkolaborasikan pentahelix kepemimpinan, yakni birokrasi, warga, akademisi, kalangan swasta serta media.
"Dari hasil monitoring yang dilakukan oleh tim Unitomo, tampak perkembangan pariwisata yang pesat dan menjadi tujuan utama pariwisata dan kegiatan pariwisata berskala nasional dan internasional," ujarnya.
Selain itu, Kotabaru telah antisipatif dengan kehadiran Ibu Kota Nusantara atau IKN yang akan mulai beraktivitas di bulan September 2024.
"Kotabaru telah siap menjadi penyangga pariwisata bagi IKN mengingat jaraknya mudah dijangkau," tegas Iyat.
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait