Jaga Kekompakan, Puspenerbal Gelar Olahraga Bersama di Akhir Tahun 2021

Ali Masduki
olahraga bersama dilapangan apel Mako Puspenerbal. (Foto: Dispen Puspenerbal)

SIDOARJO, iNews.id - Diakhir tahun 2021, personel Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut (Puspenerbal) melaksanakan olahraga bersama, Jumat (31/12/2021). 

Selain untuk menjaga kesehatan agar bisa tetap bertugas dilapangan, olahraga bersama tersebut juga untuk menjaga kekompakan. 

Komandan Puspenerbal, Laksamana Muda TNI Edwin, mengatakan bahwa seluruh anggota kecuali yang melaksanakan dinas mengikuti olahraga bersama dilapangan apel Mako Puspenerbal.

Menurutnya, selain bisa menyehatkan badan, olahraga bersama juga bisa menjaga kekompakan anggota. “Selain menjaga tubuh kita dari sakit, olahraga juga bisa menjalin kekompakan anggota," terangnya.

Edwin menegaskan, mskipun personel Mako Puspenerbal penuh dengan kesibukan dalam tugas-tugasnya, namun tidak melupakan untuk menjaga kesehatan. 

“Meskipun di tengah-tengah kesibukan bertugas personel tetap perlu meluangkan waktu untuk berolah raga demi kesehatan," katanya.

Kegiatan yang diawali dengan olahraga aerobix bersama di lapangan Mako Puspenerbal dan diakhiri dengan berjalan kaki tersebut dilaksanakan rutin setiap hari Jumat, sehingga personel Puspenebral tetap terjaga kesehatannya.

Editor : Ali Masduki

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network