Ngeri! Dapur Rumah Warga Banyuwangi Roboh Diterjang Angin Kecang, Begini Kondisinya

Siswanto
Dapur milik warga roboh diterjang angin kencang saat hujan deras turun di wilayah Kecamatan Cluring, Banyuwangi. Foto iNewsSurabaya/siswanto

BANYUWANGI, iNewsSurabaya.id – Kejadian mengerikan terlihat di Banyuwangi, Jawa Timur. Dapur milik warga roboh diterjang angin kencang saat hujan deras turun di wilayah Kecamatan Cluring, Banyuwangi.

Insiden ini membuat tim BPBD Banyuwangi turun lapangan. Mereka membantu warga untuk melakukan pengamanan serta membersihkan puing-puing yang berserakan, supaya tidak membawa korban.

"Dapur rumah warga milik Zainal Abidin, warga Dusun Krajan, Desa Plampangrejo, Kecamatan Cluring, Kabupaten Banyuwangi yang roboh,” kata Petugas BPBD Banyuwangi wilayah Kecamatan Cluring, Erwan Aji Purnomo.

Erwan mengatakan, hujan deras tersebut dibarengi angin kencang mendadak datang dari arah selatan. Selang beberapa menit kemudian tiba - tiba angin datang lagi dan menyapu dapur rumah warga.

Kejadian tersebut terjadi Minggu (2/4/2023) sekitar pukul 01.00  WIB dini hari, beruntung dalam peristiwa itu tidak ada korban jiwa. Hanya perabot dalam dapur rusak parah, jelasnya.

"Barang di dapur rusak akibat disapu angin kencang saat hujan turun diantaranya genteng, kayu reng, kayu usuk serta perabotan gang ada di ruang dapur,” paparnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network