SURABAYA, iNewsSurabaya.id – Jawa Timur masih menjadi magnet investor-investor mancanegara. Pengusaha Australia secara khusus datang ke Jawa Timur untuk menjajaki kerja sama mulai sektor perdagangan kertas, dolomit, sapi, dan pendidikan.
Pengusaha yang datang terdiri dari Oceanic Group Senior Advisor Jonathan O'Dea didampingi Senior Manager Oceanic Multitrading PYY. LTD. Anthony Merriott dan Managing Director Ocean Cattle Stations Nisin Sunito. Mereka bertemu dengan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jawa Timur membicarakan peluang kerja sama yang bisa dilakukan.
Jonathan O'Dea mengatakan bahwa Oceanic Cattie Stations Pty. Ltd. Australia adalah perusahaan yang bergerak di sektor sapi hidup, dengan area peternakan seluas 331.800 hektar (4,78 kali luas Singapura) yang terletak di Darwin. "Dalam setiap tahun, ada sekitar 300.000 sapi hidup dari Darwin di ekspor ke negara-negara di Kawasan Asia Tenggara termasuk Indonesia," terangnya, dalam rilis Kadin yang diterima, Kamis (25/5/2023).
Selain bergerak di bidang sapi hidup, Oceanic Cattle Stations Pty. Ltd. juga beroperasi di sektor importasi kertas (100.000 ton per tahun), ekspor limbah kertas (yang diproses secara ramah lingkungan untuk dijadikan kertas koran oleh PT Aspex Indonesia), serta produk kimia untuk plywood, newsprint dan industri pertanian.
"Kunjungan kerja Oceanic Cattie Stations Pty. Ltd. ke Surabaya ini bermaksud untuk mengembangkan bisnis pada kegiatan impor kertas, ekspor dolomite, pasokan peralatan modal dan investasi (capital eguipment supply and investment) dan di sektor pendidikan," ungkap Jonathan O'Dea.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait