Terjebak Investasi Bodong, Ibu Rumah Tangga di Surabaya Kehilangan Uang Belasan Juta

Ali Masduki
Ibu rumah tangga di Surabaya tertipu permainan seolah investasi online. (Foto: Tangkapan Layar)

SURABAYA, iNews.id - Leny Aprianti, seorang ibu rumah tangga di kota Surabaya kehilangan uang belasan juta. Itu setelah ia menginvestasikan uangnya di salah satu website investasi online bernama Missionmake.money.

Leny mengaku, ia mau menginvestasikan uangnya lantaran tergiur keuntungan besar. Selain itu, ia yakin karena website yang mengatasnamakan bibit tersebut mencantumkan logo resmi Otoritas Jasa Keuangan (OJK). 

"Website yang melakukan penipuan mengatasnamakan bibit dan ada izin OJK nya," katanya kepada iNewsSurabaya.id, Sabtu (8/01/2022).

Leny bercerita, awal investasi dilakukan awal tahun ini. Pada tanggal 5 Januari 2022, ia masuk grup di telegram bernama 3M (Mission Make Money). Disana terdapat iming-iming investasi dengan profit 40% hingga 50%. 

Tergiur untung yang gede, Leny kemudian mendaftarkan diri pada akun website missionmake (dot) money. "Setelah sukses saya diperintah untuk deposit saldo minimal Rp50 ribu," terangnya.

"Saya deposit saldo transfer ke akun E Wallet mereka. Yakni Dana dengan nomor 081391657672 sebesar Rp200 ribu. Saya kirim bukti transfer, saya dikirim kontrak dengan embel-embel nama Bibit Investment/Bibit Group dan OJK," bebernya.

Leny melanjutkan, setelah menjalani sejumlah tahapan pendaftaran, ia disuruh menjalankan sebuah misi. "Misi selesai dan benar, saya mendapatkan profit sebesar Rp60 ribu," ucapnya. 

Selang beberapa menit, Leny pun ingin melakukan misi lagi dan disuruh deposit Rp600 ribu. Dia kemudian melakukan trasnfer via Bank BNI melalui e Walletnya dan menjalankan misi dengan profit Rp140 ribu. 

"Jadi yang saya terima dalam kedua misi tersebut ada Rp200 ribu. Kemudian saya melakukan misi lagi dengan transfer sebesar Rp1.200.000," ungkapnya.

Ironisnya, penipuan yang seolah-olah investasi ini dijalankan dengan sangat cantik, hingga korban tidak menyadari. Leny menduga, penipuan dijalankan oleh tim. Kecurigaan itu ia sadari setelah berada dalam satu grup percakapan yang hanya beranggotakan 4 orang. 

"Setelah masuk grup ini, saya diperintah deposit lagi sebesar Rp1 juta, kemudian Rp1.5 juta, Rp3.5 juta dan Rp 8 juta kemudian terakhir Rp4 juta," kata dia.

Iapun baru yakin bahwa investasi tersebut merupakan modus penipuan, saat gagal menarik investasi. Ketika bertanya kepada anggota grup lainnya, semua mengatakan bahwa uang bisa ditarik. Padahal Leny sendiri selalu gagal. Mereka berdalih, penarikan dengan saldo harus sama agar bia ditarik.

"Saya juga mencurigai, 3 anggota grup lainnya adalah komplotan. Karena mereka bertiga melaporkan bisa ditarik, dan saya tidak bisa. Mereka saya hubungi gak bisa," jelasnya.

Saat ini, Leny sudah melaporkan website missionmake (dot) money kepada bibit yang asli. Merasa dirugikan dan tidak ingin ada korban lainnya, Leny pun sudah membuat pengaduan ke website e-polri. Hanya saja belum ada respon. Ia juga membuat pengaduan ke OJK.

Selain mengadukan ke Bibit asli dan lapor ke e-polri, Leny juga berusaha menelusuri sepak terjang website melalui jejaring yang ahli IT.

Ini hasil penelurusannya: 

1. 99,99% website abal2
2. Website baru dibuat tanggal 24/12/2021 (< 1 bulan) sehingga belum ada track record laporan penipuan.
3. Data-data website di private tidak jelas siapa pemilik, lokasi, kontak dsb.
4. Tampilan website tidak profesional
5. Website cuma dibikin pakai kode html biasa dan tidak terhubung dengan sistem perbankan langsung, kalaupun bisa dibobol untuk tarik dana maka sifatnya kamuflase, seolah-olah ada laporan berhasil ditarik, tapi tidak secara real transfer.
6. Masuk kategori HYIP, alias program investasi profit besar yang 99.9% SCAM, dapat korban langsung website ditelantarkan dan buat website baru lagu
7. Website tidak pakai TLD (Top Level Domain) seperti .com, .net, .co.id
8. Coba googling "apa itu SCAM", "apa itu HYIP", "ciri-ciri HYIP", "tanda tanda HYIP SCAM"

Editor : Ali Masduki

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network