LAMONGAN, iNewsSurabaya.id - Pemerintah Kabupaten Lamongan telah memberangkatkan 581 calon jamaah Haji (CJH) 1444 Hijriah di Pendopo Lokatantra, Kabupaten Lamongan. Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi meminta jamaah haji untuk cepat menyesuaikan kondisi cuaca di Makkah.
Pesan ini disampaikan karena saat ini kondisi cuaca di tanah suci benar-benar berbeda dengan Indonesia. Untuk itu, langkah yang tepat untuk bisa menjaga kesehatan adalah melakukan penyesuaian secara cepat. Pesan ini diungkapkan untuk kloter pertama jamaah haji yang berangkat.
“581 calon jamaah haji ini merupakan pemberangkatan pertama yang terdiri gabungan 3 kloter yakni kloter 23 sampai 25,” kata Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi.
Ia mengaku telah memberangkatkan secara langsung dan mendoakan seluruh CJH Lamongan dapat melaksanakan rangkaian ibadah Haji dengan baik dan dalam keadaan sehat. Seperti dipublikasikan Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lamongan, Pemkab Lamongan mengerahkan 6 petugas kloter dan pembimbing ibadah, 13 petugas kesehatan terdiri dari 5 dokter dan 8 perawat, 7 petugas daerah, 3 petugas pembimbing ibadah, 3 petugas layanan umum, dan 1 tenaga kesehatan.
"Pertama saya ucapkan selamat kepada seluruh CJH yang akan berangkat hari ini. Tentu harapan kami ialah Bapak Ibu semua dapat menjalankan rangkaian ibadah di Tanah Suci dengan lancar dan sehat. Pemkab Lamongan akan selalu mendampingi panjenengan semua melalui petugas yang dikerahkan dan sebelumnya kami juga sudah hadir memberikan informasi melalui manasik Haji beberapa minggu yang lalu. Upaya-upaya tersebut merupakan komitmen kami untuk mendampingi serta membantu kelancaran ibadah CJH Lamongan," tutur Bupati yang akrab disapa Pak Yes ini.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait