SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Peringatan bagi lawan politik PDI Perjuangan yang masih disibukkan urusan elit. Gerakan relawan Ganjar Pranowo semakin massif hingga merasuk ke akar rumput.
Di kota Surabaya misalnya. Para pendukung calon Presiden yang diusung PDI Perjuangan sudah mulai menguasai grassroots. Berbagai metode pendekatan untuk meluluhkan hati rakyat mereka lakukan.
Seperti yang dilakukan relawan di Posko Pemenangan Ganjar Sentral Pradah. Posko di Kecamatan Dukuh Pakis Surabaya ini bergeral dengan kegiatan yang sederhana, tetapi sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Mereka menggalakkan metode pendekatan kesehatan berupa tusuk jarum.
Posko Pemenangan Ganjar Pranowo Pradah menggelar kegiatan medis. Sekitar tiga orang relawan medis tusuk jarum (akupuntur) siap melayani masyarakat sekitar posko.
Politisi PDI Perjuangan Surabaya, John Thamrun mengatakan aksi sosial tersebut selain untuk mengedukasi kesehatan kepada masyarakat, juga untuk menyemarakkan bulan Bung Karno.
"Tidak hanya warga sekitar Mas. Kegiatan sosial bidang kesehatan ini juga membuka untuk masyarakat lain yang kebetulan melintas di posko," terangnya, Selasa (12/6/2023).
Ditemui dilokasi, pria yang akrab disapa JT ini menjelaskan program sosial dengan metode kesehatan tradisional ini dinilai penting.
Sebab, kesibukan dan aktifitas masyarakat sehari-hari kerapkali abai terhadap kesehatan."Sehingga (akupuntur) ini menjadi alternatif untuk menjaga kesehatan. Dan ini gratis. Tidak dipungut biaya samasekali," ujar legislator komisi B DPRD Surabaya itu.
Ia mengatakan, di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. Dengan menjaga kesehatan, tentunya semangat bekerja masyarakat akan meningkat.
"Dan perputaran roda ekonomi masyarakat berjalan maksimal," ucap JT.
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait