Warga Surabaya Disuguhi Alternatif Pendidikan Internasional, Ini Lokasi Sekolahnya

Arif Ardliyanto
Warga Surabaya Disuguhi Alternatif Pendidikan Internasional. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id – Warga Kota Surabaya diberi pilihan menarik untuk menyekolahkan anak-anaknya. Sekolah bertaraf internasional Singapore Intercultural School (SIS) hadir di Surabaya untuk memberikan alternatif pilihan baru dalam dunia pendidikan bagi anak anak di Kota Pahlawan. 

Lokasi SIS Surabaya berada yang di gedung lama sekolah Merlion Jalan HR Muhamad Surabaya, Selasa, (26/09/23) resmi dibuka oleh Kepala Yayasan SIS Surabaya, Vermilia Puti Suri dan Head of Foundation Merlion School, Lilin Imam Rahardjo didampingi Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya dan Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur wilayah Sidoarjo.

Vermilia Puti Suri mengatakan bahwa, SIS Group of Schools bangga bisa memperkenalkan SIS Surabaya kepada masyarakat luas. Karena, kehadiran SIS Surabaya ini menjadi sebuah tonggak baru pendidikan bagi masyarakat Surabaya.

“Terlebih lagi, Singapore Intercultural School memiliki reputasi selama lebih dari 25 tahun di empat negara, tiga belas sekolah dan dampak transformatif dalam lingkup pendidikan di Asia Tenggara,” ucap Puti usai meresmikan SIS Surabaya, Selasa, (26/09/23).

Menurut Puti, dengan masuk di SIS Surabaya secara tidak langsung anak anak akan menjadi bagian dalam suatu komunitas dengan jaringan yang besar di dunia pendidikan. Apalagi, SIS Surabaya memiliki integrasi teknologi agar lulusan siap dengan masa depan.

“Teknologi bukan sekadar aksesori di SIS Surabaya. Namun, dijalin ke dalam sistem pembelajaran. Agar, bisa mencetak generasi hebat yang berprestasi,” terangnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network