Jatim Beragam Ajak Masyarakat Pilih Ganjar-Mahfud, Begini Serunya

Trisna Eka Adhitya
Masyarakat Bojonegoro diajarkan cara Pilih Ganjar-Mahfud. Foto iNewsSurabaya/ist

BOJONEGORO, iNewsSurabaya.id - Pesta Rakyat Beragam Fest sukses mengguncang Kokobo Dander Forest, Bojonegoro. Festival musik yang digelar relawan Jawa Timur Bersama Ganjar - Mahfud (Jatim Beragam) ini semakin meriah dengan penampilan pedangdut kenamaan Jatim Lala Widy, Cita Amelia, Rizky Florenza dan lainnya.

Konser musik gratis yang diadakan ini tidak hanya memanjakan telinga para pengunjung, tetapi juga memberikan wadah bagi pelaku UMKM lokal. Sejumlah booth UMKM tersebar di sekitar lokasi, menawarkan aneka kuliner lezat dan buah tangan khas Bojonegoro.

"Program pemenangan ini termasuk kegiatan luar biasa dengan target massa lebih dari 2.000 orang. Kami juga mengajak, untuk lebih rileks kian hari persaingan yang semakin memanas," ujar Ketua Jatim Beragam, Bobby Tanaya Gunawan di lokasi, Sabtu (27/1/2024).

Pada Beragam Fest juga mensimulasilan pencoblosan surat suara pilpres 2024. Nampak dummy surat suara raksasa disosialisasikan ke ribuan masyarakat Bojonegoro yang hadir. 

Bobby menjelaskan, selain hiburan rakyat tujuan utama Beragam Fest untuk memberikan visual kepada seluruh calon pemilih mengenai cara mencoblos. Sehingga tidak ada lagi kesulitan saat pencoblosan pada 14 Februari 2024.

"Ini latihan mencoblos untuk masyarakat dengan dummy surat suara yang besar. Kita kasih contohnya agar tidak salah memilih yakni presiden rakyat pak Ganjar dan Prof Mahfud MD," tegas Bobby. 

Bobby menyebut Relawan Jatim Beragam memanfaatkan iklim politik di Kabupaten Bojonegoro yang masih heterogen untuk mendulang suara sebanyak-banyaknya bagi pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (Capres-cawapres) Ganjar Pranowo - Mahfud MD.

Dia mengungkapkan, dari hasil survei yang dilakukan oleh timnya, iklim politik di Kabupaten Bojonegoro masih heterogen. Sehingga, perlu adanya letupan-letupan memunculkan pasangan Ganjar-Mahfud mendulang suara.

"Heterogenitas ini menarik celah untuk dimasuki, agar letupan-letupan relawan Ganjar-Mahfud terlihat," kata alumnus ilmu politik universtas Airlangga ini. 

Bobby menambahkan program pemenangan pasangan Ganjar-Mahfud di Jawa Timur sendiri menarget kemenangan 50 persen lebih. Termasuk di Kabupaten Bojonegoro. Untuk mencapai target yang dipasang itu Jatim Beragam telah menyusun sebanyak 611 program yang digelar 21 cabang se Jawa Timur.

"Hasil survei kami, di Jawa Timur Ganjar-Mahfud masih 30 persen. Sementara di Bojonegoro sekitar 36 persen. Sehingga target kami realistis diangka 50 persen lebih," ungkap Bobby.

Menurut Bobby, Ganjar Mahfud ini merupakan pasangan semua kalangan. Terbukti dari beberapa program unggulannya, seperti kartu sakti, perbaikan birokrasi yang lelet dan satu keluarga satu sarjana, serta pembangunan merata, termasuk akses internet.

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network