BRI Branch Office Kapas Krampung Bagikan Paket Sembako Pada Anak Yatim dan Kaum Dhuafa

Ali Masduki
BRI Branch Office (BO) Surabaya Kapas Krampung melakukan aksi sosial sebagai bentuk tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) dengan membagikan paket sembako kepada anak-anak yatim piatu, janda dan dhuafa. Foto/Istimewa

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Sebagai bentuk tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk peduli terhadap sesama dan menggerakkan perekonomian masyarakat. 

Kali ini, BRI Branch Office (BO) Surabaya Kapas Krampung melakukan aksi sosial sebagai bentuk tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) dengan membagikan paket sembako kepada anak-anak yatim piatu, janda dan dhuafa.

Acara yang dikemas dalam tema “Program BRI Peduli TJSL - Berbagi Bahagia Bersama BRI Group 1445 H/ 2024 M” ini diadakan di Yayasan Al Ikhlas, Bulak Setro Kota Surabaya, yang ada di sekitar kantor BRI Branch Office Surabaya Kapas Krampung.

Pgs.Pemimpin Cabang BRI Branch Office Surabaya Kapas Krampung, Arry Dwi Handoko mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) BRI yang dilakukan setiap tahun sekali. 

Dan kali ini penerima bantuan di seluruh Indonesia sebanyak 140 Panti Asuhan dan 40 Panti Werdha. Kegiatan ini digelar dalam rangka menjelang bulan Ramadhan 2024. 

"Diharapkan kegiatan ini bisa membantu dan meringankan beban masyarakat kurang mampu di sekitar kantor BRI Branch Office Surabaya Kapas Krampung. Kegiatan ini rutin kami lakukan setiap tahun. Ini amanah dari BRI untuk warga sekitar," kata Arry Dwi Handoko di sela pembagian paket Sembako pada Yayasan Al Ikhlas, Bulak Setro Kota Surabaya, Jumat (08/03/2024).

Di tempat yang sama, Sutiah Ketua Yayasan Al Ikhlas mengaku sangat berterimakasih atas bantuan dari BRI kepada Yayasan Al Ikhlas. Sehingga bisa meringankan beban anak yatim piatu, janda dan dhuafa di daerah bulak setro Surabaya.

Diakuinya, di wilayah Kecamatan Bulak setro memang masih banyak warga miskin dan berhak mendapatkan bantuan.
 
"Bantuan ini di distribusikan ke anak yatim piatu, janda dan dhuafa. Bantuan sembako ini sangat berarti. Karena tidak semua warga kurang mampu menerima bantuan dari pemerintah sekarang dapat bantuan dari BRI," ujar Sutiah.

Editor : Ali Masduki

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network