PSI dan PDI Perjuangan Bertemu Wali Kota Surabaya, Ini yang Dibicarakan?

Trisna Eka Adhitya
Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menggelar silaturahmi dan buka bersama dengan Wali Kota dan Wakil Wali Kota, Eri Cahyadi dan Armudji. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menggelar silaturahmi dan buka bersama dengan Wali Kota dan Wakil Wali Kota, Eri Cahyadi dan Armudji. Acara ini tidak hanya dihadiri oleh ratusan simpatisan, tetapi juga pengurus partai dari PSI dan PDI Perjuangan.

Ketua DPD PSI Kota Surabaya, Erick Komala, menjelaskan bahwa acara ini bukan sekadar agenda politik, tetapi merupakan momen untuk mempererat hubungan antara anggota PSI dan pemimpin Surabaya. 

"Sinergi yang baik antara PSI dan Pemerintah Kota Surabaya sangat penting untuk kemajuan kota. Ide-ide dari PSI selalu diakomodir dengan baik oleh Wali Kota Eri Cahyadi," katanya.

Terkait kemungkinan mengusung Eri Cahyadi di Pilwali 2024, pihak PSI tidak menutup kemungkinan tersebut. Komala mengungkapkan bahwa PSI tidak akan memiliki syarat khusus dalam mengusung Eri di Pilwali Surabaya, meninggalkan pintu terbuka untuk kerjasama di masa depan.

Selain Eri dan Armudji, acara tersebut juga dihadiri oleh Anggota DPRD Kota Surabaya dari PDI Perjuangan, Budi Leksono, serta anggota dewan dari PSI, Josiah Michael dan William Wirakusuma.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network