Libur Panjang Kenaikan Isa Almasih, KAI Daop 8 Surabaya Operasikan KA Tambahan

Ali Masduki
KAI siap mengakomodir kebutuhan pelanggan yang akan menggunakan transportasi KA dalam melakukan mobilisasi aktifitas selama libur panjang. Foto/KAI

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Menjelang libur panjang memperingati Kenaikan Isa Almasih, mulai Kamis (9/5) hingga Minggu (12/5), KAI Daop 8 Surabaya mengoperasikan 47 perjalanan KA, yang terdiri dari 43 KA jarak jauh regular, 3 KA jarak jauh tambahan, dan 1 KA lokal komersial tambahan.

Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, mengatakan KAI siap mengakomodir kebutuhan pelanggan yang akan menggunakan transportasi KA dalam melakukan mobilisasi aktifitas selama libur panjang tersebut dengan mengoperasikan 47 perjalanan KA dengan jumlah tempat duduk sebanyak 27.118 setiap harinya.

"Masyarakat dapat melakukan pemesanan tiket KA melalui aplikasi Access by KAI, web kai, dan seluruh channel penjualan online resmi lainnya. Adapun loket di stasiun hanya melayani penjualan tiket go show mulai 3 jam sebelum jadwal keberangkatan kereta api," tambahnya.

Dikatakannya, transportasi kereta api memiliki beberapa keunggulan dibanding transportasi darat lainnya. Seperti  faktor keselamatan pelanggan, keamanan, kenyamanan, ketepatan waktu, hingga mengurangi kemacetan dan potensi kecelakaan di jalan raya.

Adapun KA jarak jauh dan KA lokal komersial tambahan di Daop 8 Surabaya yang beroperasi pada 9-12 Mei 2024 antara lain :

1. KA Malioboro Ekspres relasi Malang – Purwokerto,
2. KA Malabar relasi Malang - Bandung,
3. KA Sancaka relasi Surabaya Gubeng - Yogyakarta,
4. KA Arjuno Ekspres relasi Surabaya Gubeng – Malang PP.

Luqman Arif menambahkan, berdasar data pada Selasa (7/5), KAI Daop 8 Surabaya mencatat 59.324 pelanggan yang berangkat dari Daop 8 Surabaya pada Rabu (8/5) hingga Minggu (12/5). Jumlah okupansi pelanggan masih akan meningkat seiring penjualan tiket masih berlangsung.

Editor : Ali Masduki

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network