Polda Jatim Ungkap Tragedi Maut Tol Jombang, Guru Meninggal Sopir Masih Kunyah Permen Karet, Aneh!

Zainul Arifin
Polda Jatim Ungkap Tragedi Maut di Tol Jombang. Foto iNewsSurabaya/zainul

Komarudin mengungkapkan bahwa menurut pengakuan sementara sopir, ia sempat berhenti di rest area KM 627. “Secara logika, jarak dari rest area 627 ke lokasi kecelakaan belum terlalu jauh. Sopir mengaku masih mengunyah permen karet ketika tiba-tiba kehilangan kendali dan tertidur,” jelas Komarudin.

Kecelakaan ini menelan dua korban jiwa dari total 51 penumpang bus. Korban meninggal adalah kernet bus, Edy Sulistiyono, warga Desa Bangle, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Blitar, dan seorang penumpang bernama Edy Crisna Handaka, warga Desa Ngebruk, Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang. Selain itu, 14 orang mengalami luka ringan.

“Kami sangat berduka cita atas kejadian ini. Tim kami akan terus melakukan penyelidikan untuk memastikan penyebab pasti kecelakaan dan mencegah hal serupa terjadi di masa mendatang,” kata Komarudin menutup penjelasannya.

Kecelakaan ini menjadi pengingat pentingnya kewaspadaan dan kondisi fisik yang prima bagi setiap pengemudi, terutama dalam perjalanan jauh.

Editor : Arif Ardliyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network