Luhut juga pernah tercatat pernah mengikuti pelatihan Bomb Disposal Instructor Training, US Army Special Forces di Fort Bragg, Amerika Serikat.
Pelatihan lainnya yang pernah diikuti Luhut adalah pelatihan Jungle Warfare Instructor Training Course di US Army Special Forces di Fort Bragg, Amerika Serikat, pada tahun 1979.
Kemudian pelatihan Guerilla and Counter-Guerilla Warfare Unstructor Training Course di US Army Special Force di Amerika Serikat, pada tahun 1978.
Karier militernya banyak dihabiskan di Kopassus dan di kalangan militer dikenal sebagai Komandan pertama Detasemen 81.
Berbagai medan tempur dan jabatan penting telah disandangnya yakni Komandan Grup 3 Kopassus, Komandan Pusat Kesenjataan Infanteri (Pussenif) hingga Komandan Pendidikan Latihan (Kodiklat) TNI Angkatan Darat.
Ketika menjadi perwira menengah pengalamannya berlatih di unit-unit pasukan khusu terbaik dunia memberinya bekal untuk mendirikan sekaligus menjadi komandan pertama Detasemen 81 (sekarang Sat-81/Gultor), kesatuan baret merah Kopassus dan menjadi salah satu pasukan khusus penanggulangan terorisme terbaik di dunia.
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait