Tragedi Kecelakaan Maut Libatkan Dua Truk di Jombang, Sopir Tewas Ditempat

Zainul Arifin
Kecelakaan Maut Libatkan Dua Truk di Jombang yang mengakibatkan Sopir Tewas Ditempat. Foto iNewsSurabaya/zainul

JOMBANG, iNewsSurabaya.id - Tragedi  memilukan di Jalan Raya Desa Tanggungan, Kecamatan Gudo, Kabupaten Jombang Senin (10/6/2024) sore. Dua truk besar terlibat kecelakaan hebat yang merenggut nyawa seorang sopir truk.

Menurut keterangan saksi mata, Zainal Arifin, kecelakaan terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. "Satu sopir truk merah luka parah dan meninggal di lokasi," ujar Zainal, menggambarkan betapa dahsyatnya insiden tersebut.

Kronologi kejadian bermula saat truk Nissan berwarna merah dengan nomor polisi S 9140 UW yang dikemudikan oleh Tismail (66), warga Desa Balongsari, Kecamatan Gedeg, Kabupaten Mojokerto, melaju dari arah Kunjang Kediri menuju Jombang. 

Di saat yang sama, dari arah berlawanan, melintas truk Isuzu berwarna putih dengan nomor polisi AG-8639-YH yang dikemudikan oleh Roni Saputro Adi (31), warga Dusun Ringin Gong, Desa Sumber Agung, Kecamatan Plosoklaten, Kabupaten Kediri.

"Di lokasi kejadian, truk merah menabrak bak sebelah kanan truk putih yang datang dari arah berlawanan," jelas Zainal.

Benturan keras membuat truk merah terlempar dan jatuh ke dasar sungai. "Sepertinya sopir truk merah kurang menguasai kemudi hingga hilang kendali dan menabrak bak kanan truk putih," tambah Zainal.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network