SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Politeknik Ketenagakerjaan (Polteknaker) memberikan kesempatan emas bagi lulusan SMA dan sederajat yang belum berhasil lolos Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) tahun 2024. Dengan program kuliah full beasiswa ini, impian untuk melanjutkan pendidikan tinggi tetap terbuka lebar!
Polteknaker mengundang semua lulusan SMA dan sederajat, tanpa memandang jurusan, untuk mendaftar. Syaratnya, calon mahasiswa harus berusia maksimal 25 tahun pada tanggal 27 Juni 2024.
"Polteknaker memberikan peluang bagi mereka yang gagal di jalur SNBT namun tetap ingin melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi negeri. Kami membuka kesempatan kuliah vokasi dengan beasiswa pendidikan 100 persen ditanggung negara," ujar Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan, Anwar Sanusi, melalui siaran pers Biro Humas Kemnaker, Jumat (14/6/2024).
Polteknaker berkomitmen memberikan pendidikan berkualitas tanpa diskriminasi. Proses penerimaan mahasiswa baru (PMB) 2024/2025 dilakukan dengan prinsip adil, akuntabel, efisien, dan transparan, menjamin kesempatan yang sama bagi semua, tanpa membedakan jenis kelamin, agama, suku, ras, kedudukan sosial, atau tingkat ekonomi.
Pendaftaran dilakukan secara daring melalui website resmi pmb.polteknaker. Program Seleksi Berdasar Tes (SBT) ini memberikan kemudahan bagi calon mahasiswa untuk mendaftar dari mana saja. Batas akhir pendaftaran adalah 27 Juni 2024 pukul 23.59 WIB.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait