Menyambut rapat koordinasi Rakerwil 6 Maret 2022 ke depan, PKS Jatim akan menggelar berbagai kegiatan Webinar dan Podcast dengan tema-tema kerakyatan.
Bidang Tani dan Nelayan DPW PKS Jatim akan menggelar webinar tentang produksi beras dengan menggunakan pupuk organik olahan sendiri.
Dengan pupuk organik olahan ini diharapkan akan para petani akan mandiri, tidak bergantung pada pupuk impor, sehingga petani bisa lebih sejahtera
Sementara Bidang Ketenagakerjaan DPW PKS Jatim, akan membahas Polemik Permenaker 2 Tahun 2022 Tentang Jaminan Hari Tua yang saat ini banyak diperbincangkan.
Bidang Pengusaha dan Jaringan Ekonomi (BPJE) akan menghadirkan dua pasangan pengusaha yang sukses menjalankan usahanya. Diharapkan, bisa memberi banyak masukan dan motivasi untuk para pelaku UMKM.
Tak hanya itu, Bidang Perempuan dan Penguatan Keluarga (BPKK) DPW PKS Jatim akan menggelar Wibinar dengan yang membahas tentang bagaimana keluarga menjadi lebih harmonis di tengah berbagai tantangan pandemi.
Bidang Kepemudaan akan mengajak para pemuda lainnya untuk belajar bagaimana memulai mandiri dan memulai menjadi enterpreuner.
Selain itu, Fraksi PKS akan menggelar podcast tentang kelangkaan minyak goreng dan sembako.
"Semua ini, kami berharap bisa menghadirkan solusi, untuk kami teruskan sebagai rekomendasi kepada pemerintah," tegas Irwan.
Pria yang pernah menjadi anggota DPRD Provinsi Jawa Timur selama 2 periode ini memohon dukungan kepada seluruh masyarakat atas berbagai upaya PKS untuk melayani rakyat.
"Mohon doa dan dukungan, in syaa Allah PKS akan menjadi partai Islam rahmatan lil alamain yang kokoh dan terdepan dalam melayani rakyat dan NKR," pungkasnya.
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait