Sementara itu Nailla Zahwa Nur Sasongko mahasiswa baru jurusan S1 Fisioterapi Fakultas Ilmu Kesehatan (FIK) UM Surabaya menjelaskan dalam project sosial ini ia melukis seseorang yang depresi. Hal tersebut tergambar dengan lukisannya dibagian kepala yang ribut dan penuh.
“Jadi saya menggambarkan seseorang yang depresi dan kepalanya penuh, maba kan ya ada pusing tugas, ada masalah keluarga, hubungan dengan teman jadinya isi kepalanya jadi ribut,” ungkapnya.
Menurutnya project sosial hari ini relate sekali dengan kondisi anak muda yang rentan dengan mental health. Menurutnya dengan melukis ia bisa menguragi setres karena telah menyalurkan isi hati dan uneg-uneg yang ada di kepala.
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait