Sumatraco Komitmen Perhatikan Kesehatan Karyawan, Rutin Gelar Medical Check-Up Tahunan

Arif Ardliyanto
Sumatraco Komitmen Perhatikan Kesehatan Karyawan. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - PT Sumatraco Langgeng Makmur terus menunjukkan komitmen kuatnya dalam memperhatikan kesehatan karyawan melalui program pemeriksaan kesehatan rutin atau medical check-up. Kegiatan yang telah lama dilaksanakan ini tidak hanya menjadi bentuk kepedulian terhadap karyawan, tetapi juga sebagai upaya perusahaan dalam mendeteksi dini potensi masalah kesehatan.

Purchasing PT Sumatraco Langgeng Makmur, Mohammad Ishak, menegaskan bahwa tujuan utama dari program ini adalah untuk menjaga kesehatan karyawan tetap prima. 

"Kami ingin memastikan kesehatan karyawan terjaga dengan baik. Deteksi dini penyakit sangat penting untuk antisipasi lebih lanjut," ungkap Ishak.

Menurut Ishak, perhatian terhadap kesehatan karyawan juga berdampak langsung pada produktivitas perusahaan dan kualitas hasil produksi, khususnya garam yang dihasilkan. 

“Kesehatan karyawan berkaitan erat dengan performa kerja dan kualitas produk kami. Oleh karena itu, pemeriksaan kesehatan secara rutin menjadi prioritas kami,” tambahnya.

Selain fokus pada kesehatan internal perusahaan, PT Sumatraco Langgeng Makmur juga menjaga hubungan baik dengan para petani garam binaan, terutama di wilayah Madura. Kunjungan ke lapangan secara rutin menjadi salah satu cara perusahaan memastikan standar kualitas dimulai dari proses hulu.

"Kami sering mengadakan kunjungan ke petani garam di Madura sebagai bentuk dukungan dan pendampingan. Kunjungan ini juga menjadi momen untuk melakukan sosialisasi agar petani memahami pentingnya menjaga kualitas garam mulai dari proses di lahan mereka sendiri," jelas Ishak.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network