Serunya Outing Class di Satlantas Polres Jombang, Anak-Anak TK Antusias Belajar Lalu Lintas

Zainul Arifin
Puluhan anak TK dari RA Al Ihsan Kalikejambon antusias mengikuti outing class di Satlantas Polres Jombang. Mereka belajar rambu lalu lintas, cara menyeberang jalan yang aman, hingga simulasi ujian SIM dengan metode bermain dan bernyanyi. Foto zainul

Lebih dari sekadar edukasi, kegiatan ini juga bertujuan untuk menanamkan kesadaran akan keselamatan berkendara sejak dini serta membangun hubungan positif antara polisi dan masyarakat.

Tak hanya belajar tentang rambu dan aturan jalan, anak-anak juga diajak melihat langsung pelayanan di kantor Satlantas. Mereka bahkan mendapat kesempatan untuk mencoba simulasi ujian pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM), sebuah pengalaman yang pastinya tak terlupakan.

Pihak sekolah pun menyambut baik kegiatan ini. "Anak-anak sangat antusias. Mereka belajar banyak hal bermanfaat dengan cara yang menyenangkan. Semoga ilmu ini menjadi bekal berharga bagi mereka di masa depan," ujar salah satu guru RA Al Ihsan.

Polres Jombang berkomitmen untuk terus memberikan edukasi kepada anak-anak sejak usia dini. Harapannya, generasi mendatang tumbuh menjadi individu yang sadar akan pentingnya keselamatan di jalan serta patuh terhadap hukum dalam kehidupan bermasyarakat.

Editor : Arif Ardliyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network