Kepuasan warga Jatim terhadap pemerintahan Prabowo-Gibran juga sejalan dengan peningkatan kepuasan terhadap partai-partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM). Hasil survei menunjukkan bahwa Gerindra menjadi partai dengan kinerja terbaik menurut responden di Jatim, dengan persentase sebagai berikut: Gerindra: 23,2%, Golkar: 16,5%, Demokrat: 13,2%
Survei ARCI ini dilakukan pada 2-10 Februari 2025, melibatkan 1.200 responden yang tersebar di 38 kabupaten/kota di Jawa Timur. Dengan margin of error sebesar 2,8% dan tingkat kepercayaan 95%, survei ini menggunakan metode stratified multistage random sampling untuk memastikan hasil yang representatif.
Survei ARCI: 80,6% warga Jatim puas dengan 100 hari kinerja Prabowo-Gibran. Faktor utama: kepemimpinan tegas, program pro-rakyat, dan komitmen antikorupsi. Foto iNEWSSURABAYA/ist
Dengan hasil survei ini, dapat disimpulkan bahwa mayoritas warga Jatim memberikan apresiasi terhadap kinerja Prabowo-Gibran, meskipun masih ada tantangan yang perlu segera diatasi untuk mewujudkan pemerintahan yang lebih baik bagi masyarakat.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait