SURABAYA, iNEWSSURABAYA.ID - Honda Surabaya Center (HSC), dealer resmi Honda yang melayani wilayah Jawa Timur, Bali, dan Nusa Tenggara, berhasil mencatatkan penjualan sebanyak 2.096 unit mobil Honda selama periode Januari – Februari 2025. Angka ini mencerminkan minat tinggi terhadap mobil-mobil Honda di kawasan tersebut.
Dari total penjualan, 1.081 unit merupakan penjualan dari varian Honda Brio, terdiri dari New Honda Brio Satya yang terjual sebanyak 978 unit dan New Honda Brio RS sebanyak 103 unit. Selain itu, produk SUV Honda juga menunjukkan angka penjualan yang cukup signifikan. Model Honda HR-V tercatat terjual sebanyak 556 unit, sementara Honda WR-V mengikuti dengan penjualan 229 unit.
Mobil-mobil SUV Honda lainnya, seperti Honda BR-V, juga berhasil mencatatkan penjualan sebanyak 142 unit, sementara Honda CR-V terjual sebanyak 37 unit. Tidak ketinggalan, model sedan Honda City Hatchback RS mencatatkan penjualan 31 unit, sedangkan model sedan mewah seperti Honda Civic berhasil terjual sebanyak 17 unit, Honda Accord sebanyak 1 unit, dan Honda Civic Type R sebanyak 1 unit.
“Kami sangat optimistis bahwa penjualan akan terus meningkat sepanjang tahun 2025,” ungkap Wendy Miharja, Director HSC, saat menghadiri pameran Ramadan di Atrium Tunjungan Plaza 3 Surabaya pada Rabu, 5 Maret 2025.
Sebagai bagian dari upaya untuk mendekatkan diri dengan konsumen, HSC menggelar Pameran Ramadan 2025, yang berlangsung dari 5 hingga 9 Maret 2025. Pameran ini menghadirkan berbagai lini produk Honda terbaik serta program spesial yang menarik. Para pengunjung dapat menikmati sejumlah aktivitas seru, seperti Racing Simulator NgabubuRace, Lomba Mewarnai Show Your Creativity Online, Interactive Games dengan hadiah menarik, dan juga Live Band yang digelar pada akhir pekan.
Ang Hoey Tiong, President Director HSC, mengungkapkan bahwa untuk menyambut semangat Ramadan tahun ini, HSC memberikan berbagai promo menarik yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan konsumen. Promo ekstra cashback, DP rendah, cicilan ringan, dan tenor panjang tersedia untuk membantu konsumen mendapatkan pengalaman mudik yang lebih nyaman dan aman dengan mobil Honda.
Dengan berbagai program menarik ini, HSC berharap dapat memberikan pengalaman terbaik bagi para konsumen dalam memilih mobil Honda yang sesuai dengan kebutuhan mereka, terutama menjelang Lebaran 2025.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait