Angkutan Lebaran 2025, KAI Daop 8 Surabaya Intensifkan Perawatan Jalur Rel

Ali Masduki
Perawatan jalur rel dilakukan dengan mematuhi Standar Operasional Prosedur (SOP) yang ketat. Foto/Humas KAI

SURABAYA – Menjelang masa Angkutan Lebaran 2025, PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi 8 Surabaya mengintensifkan perawatan jalur kereta api guna memastikan keselamatan dan kenyamanan perjalanan penumpang. Langkah ini dilakukan sebagai upaya untuk mengantisipasi peningkatan volume penumpang selama musim mudik Lebaran.

Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, menjelaskan bahwa wilayah operasional KAI Daop 8 Surabaya memiliki panjang lintas sejauh 530,168 kilometer, yang melintasi 11 kabupaten/kota di Jawa Timur. Wilayah ini mencakup Stasiun Tobo di utara, Stasiun Mojokerto di bagian tengah, dan Stasiun Wlingi di selatan. 

“Kami memiliki 23 Unit Pelaksana Teknis (UPT) Jalan Rel dan Jembatan yang terdiri dari 18 UPT Jalan Rel, 4 UPT Jembatan, dan 1 UPT Mekanik untuk memastikan jalur rel selalu dalam kondisi prima,” ujar Luqman.

Luqman menambahkan bahwa perawatan jalur rel dilakukan dengan mematuhi Standar Operasional Prosedur (SOP) yang ketat. Proses ini meliputi penggantian dan perbaikan komponen penting seperti rel kereta api, bantalan rel, baut, penambat rel, jembatan, lebar jalur, serta geometri jalan rel. 

“Selain itu, kami juga menempatkan kembali batu ballast yang diperlukan untuk menjaga kestabilan jalur rel,” jelasnya.

Perawatan intensif ini bertujuan untuk meminimalisir risiko gangguan operasional selama masa Angkutan Lebaran 2025, yang biasanya diwarnai dengan lonjakan jumlah penumpang. KAI Daop 8 Surabaya berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik, termasuk menjaga kualitas infrastruktur jalur kereta api. 

“Kami ingin memastikan bahwa setiap penumpang dapat merasakan perjalanan yang aman, nyaman, dan lancar,” tegas Luqman.

Selain perawatan jalur rel, KAI Daop 8 Surabaya juga telah menyiapkan sejumlah langkah antisipasi lainnya, seperti penambahan armada kereta api, peningkatan frekuensi perjalanan, dan penguatan sistem pengawasan. Langkah-langkah ini diharapkan dapat mengakomodir kebutuhan transportasi masyarakat selama musim mudik Lebaran.

“Kami berharap dengan perawatan intensif ini, seluruh perjalanan kereta api di wilayah operasional KAI Daop 8 Surabaya dapat beroperasi dengan lancar dan aman. Keselamatan dan kenyamanan penumpang adalah prioritas utama kami,” tambah Luqman.

KAI Daop 8 Surabaya juga mengimbau masyarakat untuk memanfaatkan layanan pemesanan tiket KA secara online guna menghindari antrean panjang di stasiun. Dengan persiapan yang matang, KAI Daop 8 Surabaya siap menyambut Angkutan Lebaran 2025 dengan layanan terbaik bagi seluruh penumpang.

Editor : Ali Masduki

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network