Kapolsek Camplong, Iptu Bambang Budiyanto, membenarkan insiden ini dan menyatakan bahwa pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut.
"Kami akan mendalami kasus ini dan melacak kepemilikan kendaraan tersebut," ujarnya.
Ia juga menduga aksi pembakaran motor terjadi karena masyarakat sudah merasa geram dengan meningkatnya kasus pencurian di wilayah tersebut.
"Mungkin warga sudah jengkel dengan kejadian serupa yang terus berulang, hingga akhirnya motor itu dibakar," pungkasnya.
Insiden ini menjadi pengingat bagi warga untuk lebih waspada terhadap aksi kejahatan, terutama di waktu-waktu rawan. Pihak berwenang juga mengimbau agar masyarakat tidak main hakim sendiri dan segera melaporkan kejadian serupa ke pihak kepolisian.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait