Kandaskan Empoli, Nerazzurri Geser Posisi AC Milan di Puncak Klasemen

Ambar Supriyanto
Inter Milan membuka peluang meraih gelar Scudetto usai mengkandaskan perlawanan Empoli

Tertinggal 0-1 membuat tim anak asuh Simone Inzaghi meningkatkan intensitas serangannya ke jantung pertahanan Empoli. Menit ke-14 Inter Milan mengancam gawang Empoli melalui tendangan Nicolo Barella, namun tendangannya hanya membentur tiang gawang Empoli, yang di kawal Goglielmo Vicario.

Keasyikan menyerang Inter Milan kembali di kejutkan gol tambahan Empoli yang di cetak oleh  Kristian Asilani memanfaatkan umpan Riccardo Fiamozzi. Sontekan Asilani tidak mampu di bendung penjaga gawang Inter Milan, Samir Handanovic, skor 0-2 untuk keunggulan Empoli atas Inter Milan. Menit ke-40 publik Giuseppe Meazza bergemuruh menyambut gol bunuh diri Simone Romagnoli yang salah mengantisipasi umpan silang Ivan Parisic, skor 1-2.

Jelang babak pertama berakhir Inter Milan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 melalui tendangan Lautaro Martinez memanfaatkan umpan Hakan Calhanoglu dan sekaligus menutup babak pertama dengan skor imbang 2-2.

Babak kedua, Usia turun minum Nerazzurri tidak mengendurkan tekanan ke pertahanan Empoli sejak menit awal babak kedua. Menit ke-58 Inter Milan mengancam melalui tendangan Cannon ball Nicolo Barella, namun tendangan Barella melenceng tipis di sisi kanan gawang Empoli.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network