get app
inews
Aa Text
Read Next : Dosen FISIP UNAIR Sebut Era Post-Truth Ancam Kredibilitas Ilmu Pengetahuan

Influencer Jerome Polin : Belajar Itu yang Penting Aja

Selasa, 26 Juli 2022 | 23:10 WIB
header img
Jerome Polin berbagi pengalaman didepan peserta didik SMAN 6 Surabaya. (Foto: Saipul)

SURABAYA, iNews.id - Influencer Jerome Polin membeberkan konsep belajar yang cocok untuk anak zaman now. Alumni Waseda University Jepang ini menuturkan bahwa belajar harus mengutamakan yang paling dibutuhkan. 

Jerome Polin menawarkan, bahwa konsep belajar itu ‘Yang Penting-Penting Aja’. Yakni sebuah konsep belajar yang mengajak siswa untuk melihat ide besar dari sebuah pelajaran dan memilah pokok-pokok bahasan utama untuk diserap.

Semisal belajar matematika. Selama ini matematika identik dengan pelajaran yang membosankan dan sulit. "Namun saya berhasil mengemas pembelajaran matematika dengan menarik," katanya usai mengisi Hybrid Edunation yang diadakan Zenius, di Aula SMA Negeri 6 Surabaya,Selasa (26/7/2022).

Selama bersekolah, Jerome mengaku selalu menghafal berbagai rumus matematika. Hingga saat SMA, satu pertanyaan dari guru membuat Jerome mengubah cara belajarnya dalam memahami pelajaran tersebut.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut