SURABAYA, iNews.id - Kebutaan masih menjadi persoalan alam kehidupan. Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya serius untuk mengantisipasi kejadian kebutaan yang dialami warganya.
Langkah yang dilakukan, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menggandeng Perhimpunan Dokter Spesialis Mata (Perdami) Jawa Timur. Dalam kegiatan ini menjadi rangkaian acara dari pertemuan PVSM (Perdami Virtual Scientific Meeting) atau Penemuan Ilmiah Tahunan (PIT) Perdami untuk memberantas kebutaan di Indonesia, khususnya di Kota Pahlawan.
Wali Kota Eri mengatakan, dirinya mengucapkan selamat datang kepada jajaran Perdami Jawa Timur, sekaligus menyampaikan terima kasih karena telah memulai dan mengakhiri kegiatan Fun Walk di Halaman Taman Surya Balai Kota Surabaya.
“Alhamdulillah, sugeng rawuh (selamat datang) dan matur nuwun (terima kasih) telah singgah ke Balai Kota Surabaya. Ini ada kebanggan tersendiri bagi kami di jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya, sehingga seluruh jajaran Perdami bisa hadir dan berakhirnya kegiatan di Kota Surabaya,” kata Wali Kota Eri.
Wali Kota Eri berharap, melalui kegiatan tersebut kolaborasi dan sinergitas antara Pemkot Surabaya dengan Perdami bisa terus terjalin untuk membahagiakan seluruh warga di Kota Pahlawan.
“Pemkot Surabaya terus bergandengan tangan dengan IDI, ahli gizi, dan hari ini dengan Perdami. Semoga bisa saling mendekatkan pemerintah dengan Perdami, sehingga kedepan bisa saling bersinergi dan menguatkan untuk kepentingan, serta bisa membahagiakan masyarakat Kota Surabaya,” ujarnya.
Editor : Arif Ardliyanto