get app
inews
Aa Text
Read Next : Kado HUT ke 95, RS Adi Husada Raih Akreditasi Paripurna

STIKES Adi Husada Surabaya Gelar Pekan Seni dan Olahraga

Kamis, 03 November 2022 | 13:55 WIB
header img
Tim Basket bertanding dalam laga Pekan Seni dan Olahraga di STIKES Adi Husada Surabaya, Kamis (03/11/2022). Foto: iNewsSurabaya.id/Ali Masduki

SURABAYA, iNews.id - Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) Adi Husada Surabaya menggelar Pekan Seni dan Olahraga. Lomba yang menyasar peserta dari SMA dan SMK sederajat tersebut dalam rangka untuk memeriahkan HUT ke-95 Perkumpulan Adi Husada.

Perlu diketahui, Perkumpulan Adi Husada menaungi tiga lembaga. Diantaranya Rumah Sakit Adi Husada Undaan Wetan,
Rumah Sakit Adi Husada Kapasari, dan STIKES Adi Husada. Tiga lembaga ini saling menyokong satu sama lainnya.

Ketua STIKES Adi Husada Rina Budi Kristiani, S.Kp., M.Kep. mengatakan, pada tahun ini Pekan Seni dan Olahraga mempertandingkan beberapa kategori lomba seperti Bulu Tangkis, Tenis Meja, Basket dan Modern Dance.

Selain pelajar, sebelumnya Pekan Seni dan Olahraga juga digelar untuk mahasiswa di tingkat STIKES. Lomba untuk peserta ekternal sudah dimulai sejak 31 Oktober 2022. Sedangkan internal sudah dilaksanakan pada 26 Oktober 2022. 

Rina mengungkapkan, selain untuk memeriahkan HUT ke-95 Perkumpulan Adi Husada, Pekan Seni dan Olahraga ini merupakan upaya kampus untuk mendekatkan diri kepada masyarakat, khususnya para pelajar tingkat menengah atas. Hal itu diharapkan para pelajar yang datang ke kampus akhirnya tertarik untuk kuliah di Adi Husada. Karena ada nilai lebih jika berkuliah di Adi Husada Subaya.

"STIKES Adi Husada tidak hanya mengutamakan perkuliahan, namun juga menggali potensi yang ada. Baik untuk mahasiswa maupun calon mahasiswa," ucapnya.

Ia menuturkan, dipilihnya Bulu Tangkis, Tenis Meja, Basket dan Modern Dance lantaran 4 kategori itu merupakan olahraga dan kesenian yang saat populer di kalangan pelajar. Sehingga panitia tidak perlu susah-susah untuk menggaet peserta.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut