get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemkab Kediri dan PSF Berjuang Wujudkan Kesetaraan Pendidikan

Koding Next, Sekolah Coding Anak Terbesar di Asia Tenggara Hadir di Surabaya

Sabtu, 12 November 2022 | 21:28 WIB
header img
Koding Next East Surabaya dilengkapi kelas online dan offline dengan ruang belajar dan fasilitas yang nyaman. Foto: MPI/Lukman

Hidup di Dunia Digital

Sementara itu Isaac Munandar, menyambut baik visi Koding Next mendukung pemerintah Indonesia dalam mencetak jutaan anak berprestasi dan berkualitas di bidang IT, dengan membuka kesempatan sebesar-besarnya bagi anak usia 4-16 tahun yang punya keinginan belajar coding secara terarah dan baik.

“Bahkan memberikan beasiswa bagi mereka yang memiliki keinginan yang tinggi untuk belajar, khususnya mobile apps development, website development, game development, dan phyton,” katanya.

Terlebih, lanjutnya, Bank Dunia memprediksi bahwa dari 2015 sampai 2030 akan ada kekurangan 9 juta tenaga ahli di bidang IT di Indonesia.

Karena itu, pemerintah melakukan banyak sekali program untuk menanggulangi kekurangan ini.

“Koding Next, sekolah coding untuk usia 4-16 tahun terbesar di Asia Tenggara, turut serta dalam mendukung program tersebut dengan hadir di Kota Surabaya,” ucapnya.

Apalagi pendidikan formal belum bisa mendukung penuh kebutuhan tersebut. Sehingga pendidikan nonformal dapat membantu belajar sejak usia dini.

“Kita dulu belajar bahasa Inggis, kemudian Mandarin, dan sekarang ada yang ketiga yaitu coding. Jadi ini bahasa baru, karena nantinya anak-anak kita hari ini akan hidup di dunia digital yang semuanya membutuhkan coding,” pungkasnya.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut